Abstrak


Pertanggungjawaban Hukum PJTKI PT. Haena Duta Cemerlang Terhadap Tenaga Kerja Indonesia yang Bekerja di Luar Negeri


Oleh :
Taufiq Hemawan Abidin Ahmad Fauzi - E0014395 - Fak. Hukum

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pertanggungjawaban hukum dan hambatan-hambatannya PJTKI PT. Haena Duta Cemerlang terhadap tenaga kerja indonesia yang bekerja di luar negeri. Penelitian ini merupakan penelitian hukum normatif yang bersifat diskriptif.Jenis data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder.Sumber primer yang digunakan adalah wawancara langsung dengan pihak terkait yang diteliti. Sumber data sekunder adalah kepustakaan, peraturan perundang-undangan, jurnal, artikel dan bahan dari internet serta sumber lain yang terkait. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah studi lapangan dengan menuju langsung ke objek penelitian dan studi kepustakaan untuk memperoleh landasan teori yang berkaitan dengan penelitian.Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dihasilkan bahwa pertanggungjawaban hukum dan hambatan-hambatannya PJTKI PT. Haena Duta Cemerlang terhadap tenaga kerja indonesia yang bekerja di luar negeri telah berjalan sesuai peraturan yang berlaku akan tetapi pemggunaannya belum berjalan maksimal. Dalam melaksanakan pertanggungjawaban hukum PJTKI PT. Haena Duta Cemerlang terhadap tenaga kerja indonesia yang bekerja di luar negeri mengalami berbagai hambatan.
Kata Kunci : Pertanggungjawaban Hukum, PJTKI,Tenaga Kerja Indonesia.