Abstrak


Analisa Pengaruh Variasi Ukuran Blade Terhadap Kekuatan Tarik Dan Impak Pada Pembuatan Amc Berpenguat Pasir Silica ( Alsi ) Dengan Metode Stir Casting


Oleh :
Ortiz De Retes Wombon - I0413040 - Fak. Teknik

Abstrak

               Komposit matriks aluminium (AMC) menjadi salah satu jenis material yang
banyak digunakan. Komposit matrik aluminium sering diaplikasikan pada bidang
industri otomotif, dan penerbangan. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh
variasi ukuran  pengadukan  terhadap kekuatan impak dan kekuatan tarik pada komposit
matriks aluminium berpenguat pasir silika dengan bahan tambah magnesium.
             Proses pembuatan komposit matriks aluminium menggunakan metode stir
casting dengan variasi ukuran  pengadukan 90, 100,110 mm, selama 5 menit,  pada
temperatur semi solid. Fraksi volume pasir silika yang digunakan sebanyak 9% serta
penambahan Mg dengan fraksi volume 2,5%. Temperatur penuangan menggunakan
725ºC  Pengujian impak charpy menggunakan standar ASTM E-23 dan kekuatan tarik
menggunakan standar ASTM E-8.
            variasi ukuran panjang blade pengadukan berpengaruh terhadap kekuatan impak
dan kekuatan tarik . Nilai impak dan kekuatan tarik paling tinggi didapat pada  variasi
ukuran blade 90 mm dengan kecepatan pengadukan 400rpm dengan temperatur tuang
725ºC (76,25 N/mm?2; dan 0,068 J/mm?2;).


Kata Kunci : AMC, Remelting, Piston, Pasir Silika, Stir Casting.