Abstrak


Peran Hotel Rail Transit Suite Gambir dalam Memenuhi Kebutuhan Akomodasi di Stasiun Gambir Jakarta Pusat


Oleh :
Irma Sania Putri - B3217027 - Sekolah Vokasi

ABSTRAK
Pariwisata dapat memberikan kontribusi besar bagi suatu daerah atau negara. Mengingat pentingnya peran pariwisata bagi suatu negara khususnya di Indonesia, maka berbagai unsur penunjang dalam kegiatan pariwisata perlu disediakan dengan tepat. Adapun salah satu unsur penunjang yang penting bagi kegiatan pariwisata adalah akomodasi. Perkembangan  pariwisata yang terus menerus selain harus disertai dengan peningkatan kualitas destinasi pariwisata, juga harus disertai peran bidang akomodasi. Tugas Akhir ini menganalisis mengenai peran hotel Rail Transit Suite Gambir dalam memenuhi kebutuhan akomodasi di Stasiun Gambir Jakarta Pusat.
Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Penulisan laporan penelitian ini terdapat rumusan masalah diantaranya, fasilitas yang disediakan, peran Rail Transit Suite Gambir dalam memenuhi kebutuhan akomodasi, serta kendala apa saja yang dihadapi dan solusi untuk mengatasi kendala tersebut.
Metode yang digunakan dalam penulisan Tugas Akhir ini adalah metode deskriptif yaitu cara mengumpulkan data yang diperoleh dari hasil penelitian dan kemudian memberikan gambaran sesuai kenyataan pada waktu penelitian agar dapat ditampilkan menjadi lebih ilmiah. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data dalam penulisan laporan ini yaitu observasi lapangan secara langsung di Rail Transit Suite Gambir Stasiun Gambir Jakarta Pusat, wawancara, studi dokumen arsip perusahaan, serta studi pustaka sebagai tambahan informasi dan ilmu dari sumber yang berbeda.
Hasil dari penelitian ini adalah menjelaskan  fasilitas yang disediakan Rail Transit Suite Gambir, peran Rail Transit Suite Gambir dalam memenuhi kebutuhan akomodasi di Stasiun Gambir Jakarta Pusat. Serta kendala dan solusi yang dihadapi Rail Transit Suite Gambir dalam memenuhi kebutuhan akomodasi.
Kesimpulan dari penelitian ini, Rail Transit Suite Gambir menyediakan fasilitas akomodasi yang beragam dengan durasi yang bisa disesuaikan kebutuhan tamu. Peran Rail Transit Suite Gambir sebagai hotel transit dinilai efektif dalam memenuhi kebutuhan akomodasi melihat dari data okupansi dan besarnya arus manusia yang membutuhkan akomodasi di Stasiun Gambir Jakarta Pusat. Dan membahas kendala yang dialami Rail Transit Suite Gambir dalam menyediakan akomodasi serta solusinya.

Kata kunci: Rail Transit Suite Gambir, Akomodasi, Stasiun Gambir, Kebutuhan.