Abstrak


Evaluasi Karakteristik Perpustakaan Digital pada Perpustakaan Digital FISIPOL UGM Yogyakarta


Oleh :
Adinda Kusparyanti - D1817002 - Fak. ISIP

ABSTRAK

Perkembangan teknologi infromasi merupakan salah satu sarana bagi perpustakaan untuk memberikan layanan yang cepat dan tepat. Oleh sebab itu Perpustakaan FISIPOL UGM memberikan sebuah inovasi dengan adanya Perpustakaan Digital atau Digital Library FISIPOL UGM. Penulisan ini bertujuan untuk mengetahui penerapan perpustakaan Digital berdasarkan karakteristiknya di Perpustakaan Digital FISIPOL UGM. Penulisan Tugas Akhir ini menggunakan metode pengumpulan data: Observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Dalam Penulisan Tugas Akhir ini dapat disimpulkan bahwa berdasarkan tiga komponen yang berhubungan dengan Karakteristik Perpustakaan Digital FISIPOL UGM yaitu Human, Organization, dan Technology Perpustakaan Digital FISIPOL UGM telah baik dalam pemenuhan kebutuhan informasi pengguna. Pemenuhan kebutuhan informasi tersebut berupa adanya akun pengguna, repository karya ilmiah, bekerjasama dengan Perpustakaan Pusat UGM dalam melanggan jurnal elektronik , dan adanya fasilitas penghubung antara pemustaka dengan pustakawan melalui media sosial.

Kata kunci: Perpustakaan Digital, Human, Organization, Technology.