Abstrak


Partisipasi Masyarakat dan Tingkat Kelestarian Hutan pada Pengelolaan Hutan Berbasis Masyarakat di Kesatuan Pemangkuan Hutan Gundih Kabupaten Grobogan Tahun 2018


Oleh :
Khoirul Umam - K5414030 - Fak. KIP

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui partisipasi masyarakat dalam Pengelolaan Hutan Berbasis Masyarakat di Kesatuan Pemangkuan Hutan Gundih, (2) mengetahui tingkat kelestarian hutan di Kesatuan Pemangkuan Hutan Gundih berdasar analisis Centre for International Forestry Research, (3) mengetahui hubungan antara partisipasi masyarakat dan tingkat kelestarian hutan di Kesatuan Pemangkuan Hutan Gundih menggunakan chi kuadrat.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis tangga partisipasi Arnstein, tingkat kelestarian hutan berdasar Centre for International Forestry Research, dan penghitungan chi kuadrat.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: (1) partisipasi masyarakat dalam Pengelolaan Hutan Berbasis Masyarakat di Kesatuan Pemangkuan Hutan Gundih adalah tinggi (citizen power) menurut tangga partisipasi Arnstein; (2) tingkat kelestarian hutan di Kesatuan Pemangkuan Hutan Gundih berdasar analisis Centre for International Forestry Research adalah lestari dengan skor penilaian sebesar 235,2; (3) hubungan antara partisipasi masyarakat dan tingkat kelestarian hutan di Kesatuan Pemangkuan Hutan Gundih menggunakan chi kuadrat memperoleh hasil sebesar 169,205 dengan koefisien kontingensi 0,600517 menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan antara partisipasi masyarakat dengan tingkat kelestarian hutan.

Kata Kunci: Centre for International Forestry Research, Kelestarian Hutan, Kesatuan Pemangkuan Hutan, Partisipasi