Abstrak


Strategi Promosi di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Karanganyar


Oleh :
Pitri Lestari - D1817082 - Fak. ISIP

Promosi perlu dilakukan untuk mengenalkan perpustakaan kepada masyarakat agar fasilitas dan layanan yang telah disediakan perpustakaan bisa dimanfaatkan oleh masyarakat. Dengan adanya promosi akan berdampak positif bagi perpustakaan seperti meningkatkan jumlah pengunjung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kegiatan strategi promosi yang dilakukan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Karanganyar serta untuk mengetahui kendala yang di hadapi pustakawan dalam melalukan kegiatan promosi perpustakaan. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui penelusuran literatur, wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Karanganyar antara lain: (1) pameran buku, (2) bedah buku, (3) talkshow, (4) wisata perpustakaan atau wisata literasi, (5) lomba, (6) kunjungan sekolah, (7) melalui program perpustakaan yaitu kelas serba lukis kekinian dan program diskusi chit chat. Media promosi yang digunakan Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Karanganyar adalah  media cetak seperti koran dan brosur, media elektronik melalui radio, dan media sosial yaitu instagram, facebook, whatsapp dan website. Adapun kendala yang dihadapi oleh Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Karanganyar yaitu jadwal kunjungan yang mendadak dan tidak ada pustakawan khusus yang menghendel media sosial.
  
Kata kunci: Strategi Promosi, Perpustakaan Umum