Abstrak


Kekerasan Terhadap Anak Sebagai Sumber Ide Penciptaan Hiasan Dinding dengan Teknik Crochet


Oleh :
Anik Latifah - C0916012 - Fak. Seni Rupa dan Desain

Penciptaan  karya  Tugas  Akhir  ini  merupakan  gagasan  pemikiran  penulis dan penggalian  isu  mengenai  kekerasan  terhadap  anak,  kemudian  disusun  penciptaan karya seni tekstil. Kekerasan terhadap anak merupakan permasalahan yang ada pada saat ini dan semakin marak terjadi di Indonesia. Tujuan penciptaan ini adalah un tuk penyampaian pesan moral dan menciptakan inovasi tekstil. Permasalahan dalam penciptaan karya seni tekstil ini adalah mengenai: 1) Eksplorasi mengolah sumber ide sebagai dasar perancangan hiasan dinding. 2) Konsep perancangan hiasan dinding dengan sumber ide tersebut dengan pertimbangan teknik, konstruksi, hasil ujicoba, metode dan lainnya. 3) Proses perwujudan karya dengan sumber ide kekerasan terhadap anak. Metode penciptaan karya seni oleh Gustami dipilih sebagai metode pendekatan dalam penciptaan hiasan dinding dengan sumber ide kekerasan terhadap anak menggunakan teknik crochet. Hasil dari penciptaan tugas akhir ini adalah 1) eksplorasi dalam menciptakan hiasan dinding menggunakan teknik crochet dengan sumber ide kekerasan terhadap anak dilakukan dengan pencarian data baik secara jejak digital maupun cetak. 2) perancangan karya seni hiasan dinding dari bentuk verbal  kedalam  bentuk  visual,  dengan  mempertimbangkan  metode,  proses,  aspek seni, konstruksi, teknik, simbol dan filosofinya. 3) perwujudan karya seni hiasan dinding direalisasikan dengan menggunakan teknik crochet, tapestri, dan mix media.

 

Kata Kunci: Crochet, Kekerasan Terhadap Anak, Hiasan Dinding