Abstrak


Upaya Meningkan Hasil Belajar Lompat Jauh Gaya Jongkok melalui Pendekatan Bermain Pada Siswa Kelas V SD Negeri 2 Majalengka Kecamatan Bawang Kabupaten Banjarnegara Tahun Pelajaran 2012/2013


Oleh :
Ayati - X4711278 - Fak. KIP

Tujuan penelitian ini, meningkatkan hasil belajar lompat jauh gaya jongkok pada siswa kelas V SD Negeri 2 Majalengka Kecamatan Bawang Kabupaten Banjamegara Tahun Pelajaran 2012/2013 dengan menerapkan pendekatan bermain.

Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 2 Majalengka  yang berjumlah 18 siswa. Sumber data berasal dari guru dan siswa. Data berupa data primer dan data sekunder, data primer terdiri dari hasil belajar siswa, data keaktifan siswa, data aktivitas guru, data penggunaan pendekatan bermain, data sekunder terdiri dari RPP, silabus dan kurikulum. Teknik pengumpulan  data adalah dengan observasi dan melalui tes unjuk kerja. Validitas data menggunakan teknik triangulasi sumber data. Analisis data menggunakan metode deskriptif kualitatif dan analisis kritis.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui pendekatan bermain dapat meningkatkan  hasil belajar siswa dalam tiga ranah yaitu kognitif, afektif dan psikomotor dari prasiklus ke siklus I dan dari siklus I ke siklus II. Hasil pembelajaran sebelum tindakan penelitian hanya 33,33% yang mencapai ketuntasan, kemudian meningkat menjadi 66,67% pada siklus I dan 88,88% pada siklus II.

Simpulan penelitian ini adalah melalui pendekatan bermain dapat meningkatkan hasil belajar lompat jauh gaya jongkok pada siswa kelas V SD Negeri 2 Majalengka Kecamatan Bawang Kabupaten Banjamegara Tahun Pelajaran 2012/2013.

Kata  kunci: lompat jauh gaya jongkok, pendekatan bermain.