Abstrak


Pengaruh Literasi Keuangan dan Variabel Sosiodemografi terhadap Motivasi Berwirausaha Mahasiswa


Oleh :
Gilang Bayu Pradana - F1319025 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh dari literasi keuangan dan variabel sosiodemografi terhadap motivasi berwirausaha mahasiswa. Literasi keuangan dibagi menjadi kesadaran pengelolaan keuangan, pengetahuan dan keterampilan pengelolaan keuangan, serta sikap dan perilaku pengelolaan keuangan. Sedangkan untuk variabel sosiodemografi dibagi menjadi jenis kelamin, latar belakang keilmuan, lingkungan keluarga, dan tempat tinggal asal.

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif karena data yang disajikan berupa angka menggunakan. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa Universitas Sebelas Maret (UNS) yang sudah memiliki atau sedang mengembangkan usaha. Pengumpulan data penelitian menggunakan metode Non Probability Sampling melalui kuesioner kepada 395 mahasiswa UNS dan dianalisis menggunakan SmartPLS 3.0.

Hasil dari penelitian ini adalah Literasi keuangan terbukti berpengaruh positif terhadap motivasi berwirausaha mahasiswa. Selain itu, variabel sosiodemografi juga berpengaruh positif terhadapĀ motivasi berwirausaha terkecuali variabel jenis kelamin.