Abstrak


Rancang Bangun Sistem Informasi Lomba Online Start-Up Berbasis WEB (Studi Kasus: D3 Teknik Informatika Sekolah Vokasi UNS)


Oleh :
Kayla Shareta Andien - M3118046 - Sekolah Vokasi

Rancang Bangun Sistem Informasi Lomba Online Start-Up Berbasis Web (Studi Kasus: D3 Teknik Informatika Sekolah Vokasi UNS). Kayla Shareta Andien. NIM M3118046. Program Studi Diploma III Teknik Informatika Sekolah Vokasi Universitas Sebelas Maret. 2021.

Rancangan bisnis merupakan suatu pernyataan formal atas tujuan berdirinya sebuah bisnis, serta suatu alasan mengapa pendirinya yakin bahwa tujuan tersebut dapat dicapai, serta strategi atau rencana-rencana apa yang akan dijalankan untuk mencapai tujuan tersebut.

D III Teknik Informatika UNS merupakan suatu Lembaga yang bergerak di bidang Pendidikan yang salah satu tujuan dari lembaga ini merupakan “Memiliki jiwa kewirausahaan dalam bidang rekayasa bisnis teknologi informasi. Berdasarkan tujuan tersebut, maka D III Teknik Informatika UNS berupaya untuk meningkatkan jiwa kewirausahaan dengan mengadakan perlombaan rancangan bisnis sebagai salah satu jalannya. Dengan adanya lomba tersebut, diharapkan akan tercipta dan ditemukan banyak mahasiswa dengan jiwa kewirausahaan yang ada dalam mengajukan rancangan bisnis yang akan atau sudah ditekuni. Berdasarkan upaya yang akan diadakan oleh DIII Teknik Informatika UNS, maka diusulkanlah suatu sistem yang dapat mempermudah dalam pendataan, pengerjaan, pemantauan, serta pengelolaan proposal dimana proposal tersebut merupakan suatu syarat utama dalam mengikutin perlombaan yang akan diselenggarakan.

Hasil dari penelitian ini merupakan sistem informasi e-proposal rancangan bisnis berbasis website yang memiliki fitur pengelolaan pendaftaran, penginputan proposal oleh peserta lomba, serta penjurian yang dilakukan oleh juri yang terdaftar.