Abstrak


Pengaruh Psychological Contract Fulfillment pada Organizational Citizenship Behavior dan Peran Mediasi Perceived Organizational Support Karyawan RS PKU Muhammadiyah Temanggung


Oleh :
Zaenul Irfan - F0214116 - Fak. Ekonomi dan Bisnis

Penelitian ini bertujuan untuk menguji : 1) Pengaruh Psycological Contract Fulfillment pada Organizational Citizenship Behavior 2) Pengaruh Psycological Contract Fulfillment pada Perceived Organizational Support 3) Pengaruh Perceived Organizational Support pada Organizational Citizenship Behavior 4) Peran mediasi Perceived Organizational Support pada hubungan antara Psycological Contract Fulfillment pada Organizational Citizenship Behavior.
Sampel penelitian ini diperoleh dari kuesioner yang dibagikan secara daring kepada karyawan RS PKU Muhammadiyah Temangung dengan jumlah sampel sebanyak 126 responden. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode Snow Ball Sampling. Pengujian dalam penelitian ini menggunakan uji instrumen berupa uji validitas dengan metode Confirmatory Factor Analysis dan uji reliabilitas dengan metode Cronbach’s Alpha. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan metode regresi linier dan uji mediasi menggunakan metode Causal Step Baron & Kenny (1986) dengan bantuan program SPSS 25.0. 
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Psycological Contract Fulfillment berpengaruh positif dan signifikan pada Organizational Citizenship Behavior. 2) Psycological Contract Fulfillment berpengaruh berpengaruh positif dan signifikan pada Perceived Organizational Support. 3) Perceived Organizational Support berpengaruh tidak berpengaruh pada Organizational Citizenship Behavior. 4) Perceived Organizational Support tidak memediasi pengaruh Psycological Contract Fulfillment pada Organizational Citizenship Behavior.