Abstrak


Perbedaan Minat dan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas IX SMPN 3 Sukoharjo pada Penerapan Media Laboratorium Virtual Materi Elektrodinamis


Oleh :
Almira Nurfi Hafizah - K4518004 - Fak. KIP

Guna meningkatkan minat dan hasil belajar peserta didik di masa pendemi Covid 19, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan minat dan hasil belajar peserta didik melalui penggunaan laboratorium virtual pada materi elektrodinamis. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif komparasional yang membandingkan perbedaan minat dan hasil belajar peserta didik kelas kontrol (tanpa penggunaan laboratorium virtual) dan kelas eksperimen (dengan penggunaan laboratorium virtual) dalam pembelajaran elektrodinamis. Penelitian ini didesain dengan bentuk Posttest Only Control Design dengan jumlah sampel penelitian adalah 160 peserta didik kelas IX SMP Negeri 3 Sukoharjo yang terbagi atas kelas kontrol dan eksperimen. Teknik pengumpulan data menggunakan instrumen kuisioner dan tes kognitif yang dilakukan secara online dengan google form. Analisis data menggunakan teknik analisis statistik komparasional Independent Sample t-test (untuk data minat peserta didik / data yang terdistribusi normal) dan Mann Whitney (untuk data hasil belajar / data yang tidak terdistribusi normal) berbantuan IBM SPSS Statistic 23. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pertama, terdapat perbedaan yang signifikan pada minat belajar antara peserta didik kelas kontrol dan eksperimen, karena hasil uji Independent Sample t-test menghasilkan nilai Sig. (2-tailed) 0.027 < Sig> 0.05.  Kedua, menggunakan uji Mann Whitney diperoleh hasil Sig. 0.000 < Sig. 0.05 maka Ho ditolak atau terdapat perbedaan yang signifikan pada hasil belajar antara peserta didik kelas kontrol dan eksperimen. Berdasarkan temuan tersebut, implikasi dari penelitian ini adalah dapat dipilihnya media laboratorium virtual sebagai alternatif untuk membuat pembelajaran daring menjadi menyenangkan dan mengefektifkan hasil belajar peserta didik.