Abstrak


Rancang Bangun Laboratorium Virtual Berbasis Private Cloud Dengan Model Layanan IAAS Sebagai Media Praktikum Jaringan Komputer


Oleh :
Pebrianto Risky Firmansyah - K3516046 - Fak. KIP

Merebaknya virus covid-19 menimbulkan perubahan dalam dunia pendidikan dimana pembelajaran dialihkan menjadi secara daring dengan berbasis teknologi. Pembelajaran daring dimasa pandemi memiliki beberapa kelemahan yaitu leterampilan dalam pemanfaatan teknologi. Ketidakstabilan jaringan internet, keterbatasan perangkat teknologi, pemanfaaatan teknologi yang kurang tepat, dan rentan terhadap kriminalitas. Penerapan laboratorium virtual berbasis private cloud IaaS mejadi referensi yang tepat untuk digunakan sebagai media pembelajaran praktikum mata kuliah jaringan di program studi PTIK UNS pada situasi pandemi Covid-19.
Pengembangan laboratorium virtual dibangun dengan langkah yaitu 1) Setup network hardware 2) Instalasi dan klasterisasi Proxmox VE; 3) Membuat Virtual Machine dan Container:
4) Manajemen acces user; 5) Setup server VPN dengan OpenVPN. Fungsionalitas Laboratorium virtual diuji dengan mengacu pada instrument Blackbox testing dengan metode requirement testing. Penerimaan teknologi mengacu pada Technology Acceptence Model (TAM) yang menunjukan hasil diterima dalam pembelajaran praktikum mata kuliah administrasi jaringan komputer ditunjukkan dengan rata-rata hasil analisis cluster positif yang tinggi pada aspek kebermanfaatan (79,9%), aspek kemudahan dalam penggunaan (72,2%), aspek E-learning self- Efficacy (71,7%), aspek niat perilaku untuk menggunakan (57%), dan aspek penggunaan sesungguhnya (40,6%). Aspek kerumitan memiliki hasil cluster netral dan negatif tinggi yaitu 38,3?n 35,8%. Tetapi hasil tersebut menunjukan dari tingkat kerumitan yang rendah. Yang perlu menjadi perhatian adalah pada aspek keterbatasan waktu dimana rata-rata nilai cluster postifnya tinggi (40,8%).


Kata kunci: Laboratorium Virtual, Cloud Computing, Covid-19.