Abstrak


Fungsi Desain Grafis dalam Periklanan Guna Menjalankan Proses Branding dan Marketing di PT Mandiri Jaya Propertyndo


Oleh :
Alifia Marcerlin Setiyana - D1318007 - Sekolah Vokasi

Alasan penulis melaksanakan Kuliah Kerja Media (KKM) di PT. Mandiri Jaya Propertyndo adalah karena PT Mandiri Jaya Propertyndo merupakan perusahaan di bidang pengembang dan jasa konstruksi, yang pada mekanisme kerjanya dalam dunia bisnis suatu perusahaan tidak terlepas dari kegiatan periklanan yaitu proses branding dan marketing, yang digunakan untuk melakukan strategi dan mendukung kegiatan pembentukan citra perusahaan, mengembangkan dan memperkuat relasi perusahaan serta sebagai identifikasi atau identitas perusahaan dan sebagai upaya pemasaran untuk mencapai tujuan perusahaan salah satunya yaitu menambah volume penjualan dan memperoleh keuntungan nominal. Dalam proses branding dan marketing, peran komunikasi visual sangat penting untuk menjalankan mekanisme kerja perusahaan. Kajian pustaka yang terdapat didalam Tugas Akhir ini yaitu periklanan, desain grafis, branding dan marketing. Selama pelaksanaan kegiatan kuliah kerja media, penulis mendapatkan pengalaman dan perkembangan ilmu yaitu menciptakan desain untuk keperluan pemasaran (marketing) melalui media, seperti pamflet, brosur, round tag atau vertical banner, serta desain marketing content. Selain itu, Menciptakan desain untuk keperluan branding, dengan membuat visual branding (tampilan visual) perusahaan, membuat desain untuk keperluan mengembangkan dan memperkuat relasi perusahaan dengan mitra kerja, staf karyawan dan tim proyek, serta membuat desain logo brand atau berupa brand identity perusahaan.

Kata kunci : Mekanisme desain grafis dalam periklanan guna menjalankan proses branding dan marketing