Abstrak


Peranan Pramuwisata Berbahasa Belanda dalam Menjelaskan Informasi Pura Mangkunegaran Di Kota Surakarta


Oleh :
Insan Doriega Kuswidyantoro - B3218031 - Sekolah Vokasi

Pada era sekarang ini, pemanduan tidak hanya tentang pemberian informasi secara umum saja, bisa dilebarkan menjadi  beberapa cara. Storytelling, city tour dan interpretasi adalah beberapa cara atau metode yang mulai  digunakan  dalam  pemberian  informasi.  Hal  ini  sangat  membantu, apalagi dapat menjadi nilai tambah dalam pemanduan. Terbukti dengan semakin berkembangnya metode pemberian informasi dapat menjadi peluang dan  memberikan  rasa  ketertarikan  tersendiri  bagi  pramuwisata  dan  wisata asing khususnya Belanda. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peranan, serta upaya, kendala dan solusi dalam pemberian informasi tentang Pura Mangkunegaran di dalam Bahasa Belanda.
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif serta teknik pengumpulan data yaitu observasi partisipasi di Pura Mangkunegaran,  wawancara  bebas  dengan  Abdi   Dalem   Mangkunegaran, studi dokumen pengumpulan data dan dokumen yang diperlukan untuk memperjelas penulisan, dan terakhir studi pustaka sebagai pendukung data - data informasi seperti foto, maupun karya tulis yang diperlukan.
Hasil  dari  penelitian  ini  adalah  menjelaskan  peranan  pramuwisata dalam pemanduan, kendala  yang dihadapi ketika menjelaskan informasi di Pura Mangkunegaran yang berawal dari faktor eksternal dan internal. Serta dijabarkan bahwa kegiatan seorang pramuwisata di Mangkunegaran dibagi menjadi dua yaitu sebagai pramuwisata dan sebagai sarana penyebar budaya.
Kesimpulan dari penelitian ini yaitu peranan pramuwisata dalam memandu melalui metode storytelling, city tour, interpretasi dan guiding serta menjadi sarana pertukaran budaya sudah  baik. Menjadikan  berbagai metode tersebut  sebagai “tombak” dalam memberikan dan menangani wisatawan asal Belanda, walaupun jumlah ketersediaan pramuwisata berbahasa Belanda bisa ditambah lagi.

Kata Kunci : Peranan, Peran, Pramuwisata, Metode Pemanduan