Abstrak


Individual Test Current Transformator Gardu Induk 150 kV di PLTP Small Scale 10 MW Dieng


Oleh :
Andhika Rizkita Putera - I0718004 - Fak. Teknik

Current Transformator (CT) merupakan salah satu peralatan penting pada gardu
induk yang berfungsi mentransformasi arus besar ke arus yang lebih kecil dengan
tujuan untuk pengukuran dan proteksi. Dalam upaya transmisi energi listrik, current
transformator (CT) harus dalam kondisi optimal sehingga dapat mentransformasi
arus secara presisi. Kegagalan transformasi arus dapat menyebabkan kesalahan
pengukuran dan kegagalan sistem proteksi yang terdapat pada gardu induk.
Berlandaskan faktor kegagalan, maka diperlukan testing untuk mengetahui kondisi
CT saat pre-commissioning sebelum gardu induk dioperasikan. Pengujian tahanan
isolasi dilakukan untuk mengetahui kondisi isolasi CT dalam membatasi aliran arus
antar belitan maupun antara belitan dengan grounding sehingga dapat dilakukan
pengujian selanjutnya. Pengukuran tahanan isolasi pada setiap inti CT masingmasing
fasa bernilai >150 M?. Hasil pengujian CT kelas PX untuk jenis CT
proteksi harus memiliki kesalahan turns ratio + 0,25%, kelas 5P untuk jenis CT
proteksi memiliki kesalahan + 1?n hasil pengujian rasio kelas 0,2S untuk jenis
CT metering memiliki kesalahan + 0,2%. Pengujian nilai eksitasi dilakukan untuk
mengetahui titik jenuh atau saturasi pada CT. Dilakukan pengujian grounding
dengan nilai resistansi mendekati nilai 0 atau ? 1?. Pengujian dilakukan dengan
Omicron CT Analyzer, Megger MIT515, dan Kyoritsu 4015A. Hasil pengujian
digunakan sebagai evaluasi berdasarkan standar yang ditetapkan oleh IEC, ANSI,
dan IEEE.