Abstrak


Pembangunan Sistem Informasi Perizinan Pengelolaan Limbah B3 Berbasis Web (Studi Kasus : Dinas Lingkungan Hidup Surakarta)


Oleh :
Yulanda Tri Wahyuni - M3119091 - Sekolah Vokasi

Dalam menjalankan aktivitas proses pengajuan perizinan pengelolaan limbah B3 Dinas Lingkungan Hidup Surakarta belum memiliki system perizinan yang dapat membantu dalam melakukan verifikasi data persyaratan ataupun pengawasan terhadap kelayakan TPS. Dalam kegiatan pengajuan perizinan pelaku usaha kepada Dinas Lingkungan Hidup masih menggunakan system secara manual yaitu dengan cara mengirimkan berkas-berkas persyaratan berupa hardfile kepada Dinas Lingkungan Hidup Surakarta. Sehingga resiko rusak dan hilangnya data akan semakin besar. Berdasarkan permasalahan tersebut, penulis membuat system informasi perizinan pengelolaan limbah B3.

Penulis memilih menggunakan Bahasa pemrograman PHP dan juga MySQL sebagai database. Sedangkan metode yang digunakan dalam pembangunan system ini adalah metode agile. Sedangkan dalam pengujian system, penulis menggunakan metode uji Black-Box.

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang dan membangun system informasi berbasis web yang dapat membantu Dinas Lingkungan Hidup Surakarta dalam memverifikasi perizinan pengelolaan limbah B3 yang diajukan oleh pelaku usaha.