Abstrak


SISTEM INFORMASI PENGADAAN PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA GURU DI BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA KABUPATEN KARANGANYAR


Oleh :
Amalia Kurniawati - D1519007 - Sekolah Vokasi

ABSTRAK

Amalia Kurniawati. D1519007. Sistem Informasi Pengadaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja di Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Karanganyar. Tugas Akhir. Program Studi Diploma III Manajemen Administrasi Sekolah Vokasi Universitas Sebelas Maret Surakarta 2022. 70 halaman.

Pengadaan calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjan Kerja (PPPK) merupakan kegiatan untuk memenuhi kebutuhan pegawai pada Instansi Pemerintah. Kehadiran PPPK dianggap sebagai sebuah pemecahan masalah terkait peliknya permasalahan tenaga honorer di Indonesia. BKPSDM Kabupaten Karanganyar dalam tugas pokok dan fungsinya pada manajemen kepegawaian salah satunya adalah pengangkatan ASN, antara lain pengangkatan PPPK guru di Kabupaten Karanganyar. BKPSDM Kabupaten Karanganyar bertugas membuat perencanaan formasi kebutuhan PPPK guru hingga terbitnya Surat Keputusan pengangkatan PPPK guru. Pengamatan  dalam  Tugas  Akhir  ini  bertujuan untuk  mendeskripsikan bagaimana sistem informasi pengadaan PPPK Guru di Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kabupaten Karanganyar.

Jenis pengamatan yang dilakukan penulis dalam penulisan laporan tugas akhir ini adalah deskriptif kualitatif dengan observasi berperan serta. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara, observasi, dan mengkaji dokumen. Proses yang dilakukan penulis dalam pengamatan ini meliputi mengamati sistem yang digunakan instansi dan berpartisipasi dalam proses pengadaan PPPK Guru di BKPSDM Kabupaten Karanganyar.

Hasil dari pengamatan mendeskripsikan bahwa sistem informasi pengadaan PPPK Guru dilatar belakangi oleh beberapa permasalahan yang dihadapi saat pengadaan CPNS. Pengadaan CPNS dianggap belum terlaksana dengan terbuka kepada masyrakat luas serta seleksi CPNS yang sudah berbasis komputer namun pelayanan administrasi masih dilakukan secara konvensional. Sistem informasi pengadaan PPPK Guru di BKPSDM Kabupaten Karanganyar yang berbasis internet mempermudah kegiatan administrasi dan pemberkasan calon PPPK guru di Kabupaten Karanganyar. Pekerjaan yang dulunya dilakukan secara konvensioanal atau manual kini berkembang menjadi otomatis dikerjakan oleh sistem. Berdasarkan hasil observasi penulis komponen sistem informasi pengadaan PPPK guru di BKPSDM Kabupaten Karanganyar adalah sumber daya manusia, sumber daya perangkat keras, sumber daya perangkat lunak, sumber daya data, dan sumber daya jaringan. Sistem Informasi Pengadaan PPPK guru di BKPSDM Kabupaten Karanganyar dikerjakan melalui berbagai tahapan yaitu tahap perencanaan, tahap pengumuman lowongan, tahap pelamaran, tahap seleksi, tahap pengumuman hasil seleksi, tahap pemberkasan, tahap pengusulan NI PPPK, dan tahap mencetak Surat Keputusan Setelah NI PPPK guru disetujui oleh BKN.