Abstrak


Pengaruh Pengetahuan Produk dan Literasi Finansial Terhadap Perilaku Pembelian Online di Masa Covid-19 pada Mahasiswa UNS


Oleh :
Ariani Arum Dewi - K7617012 - Fak. KIP

Tujuan penelitian ini yaitu untuk: 1) mengetahui pengaruh pengetahuan produk dan literasi finansial secara bersama-sama terhadap perilaku pembelian online di masa covid-19 pada mahasiswa UNS; 2) mengetahui pengaruh pengetahuan produk terhadap perilaku pembelian online di masa covid-19 pada mahasiswa UNS; 3) mengetahui literasi finansial terhadap perilaku pembelian online di masa covid-19 pada mahasiswa UNS.

Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah mahasiswa UNS yang pernah melakukan pembelian online di masa covid-19 dengan sampel sejumlah 385 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah nonprobability sampling dengan jenis purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan angket/ kuesioner. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) terdapat pengaruh yang signifikan antara pengetahuan produk dan literasi finansial terhadap perilaku pembelian online yang dibuktikan melalui nilai Fhitung > Ftabel yakni 153,892 > 3,866; 2) terdapat pengaruh yang signifikan antara pengetahuan produk terhadap perilaku pembelian online yang dibuktikan melalui nilai thitung > ttabel yakni 10,803 > 2,250; 3) terdapat pengaruh yang signifikan antara literasi finansial terhadap perilaku pembelian online  yang dibuktikan melalui nilai thitung > ttabel yakni 7,131 > 2,250;