Abstrak


Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Website pada Materi Pameran Seni Rupa di Kelas X SMA Negeri 1 Boyolali Tahun Ajaran 2021/2022


Oleh :
Arif Budi Prasetio - K3217009 - Fak. KIP

Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk media pembelajaran berbasis website pada materi pameran seni rupa dan mengetahui respons kelayakan pengembangan media pembelajaran berbasis website. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pengembangan (Research and Development). Model penelitian yaitu ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation) dengan subjek penelitian siswa kelas X MIPA 1 SMA Negeri 1 Boyolali tahun ajaran 2021/2022 yang berjumlah 36 siswa dan guru seni budaya. Teknik pengambilan data dilakukan dengan menggunakan angket, wawancara, dan dokumentasi. Tahap validasi dilakukan oleh ahli media pembelajaran dan ahli materi pembelajaran. Hasil penelitian ini adalah produk berupa website media pembelajaran yang digunakan untuk mempelajari materi pameran seni rupa. Website dapat diakses melalui laptop atau smartphone. Media website telah melalui validasi ahli media dengan skor 97% (baik sekali) dan ahli materi dengan skor 90,4% (baik sekali). Ahli media dan ahli materi memberikan saran dan komentar yang digunakan sebagai revisi sebelum diuji ke siswa. Hasil uji coba skala kecil pada 6 siswa menghasilkan skor rata-rata 84,8% (baik sekali) dan uji coba skala luas pada seluruh siswa kelas X MIPA 1 (36 siswa) memperoleh skor 85,5% (baik sekali). Berdasarkan skor dari respons yang diberikan ahli media dan ahli materi serta siswa kelas X MIPA 1 maka media pembelajaran berbasis website dapat digunakan sebagai media alternatif dalam pembelajaran materi pameran seni rupa.