Abstrak


Strategi Pengembangan Sumber Daya Manusia Guna Meningkatkan Kualitas Pustakawan Di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta


Oleh :
Iin Setyo Ningsih - D1819046 - Sekolah Vokasi

Sebagai pilar utama dalam menyediakan informasi bagi seluruh sivitas akademik perpustakaan tidak terlepas dari manajemen sumber daya manusia yang baik serta optimal. Keberhasilan maupun kesuksesan dalam mengelola perpustakaan ditentukan oleh kualitas sumber daya manusia yang berada di dalamnya khususnya pustakawan. Penelitian tugas akhir ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana strategi pengembangan sumber daya manusia yang di terapkan oleh Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta dalam meningkatkan kualitas pustakawannya dan untuk mengetahui hambatan yang dihadapi. Metode analisis yang digunakan penulis dalam penelitian tugas akhir ini adalah metode deskriptif kualitatif. Adapun Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil yang diperoleh dari penelitian tugas akhir ini adalah Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta menerapkan beberapa strategi dalam meningkatkan kualitas pustakawannya yang dimulai dari perekrutan, pelatihan dan pengembangan, penulisan naskah karya ilmiah, call for paper dan buku, kegiatan kepustakawanan, studi lanjut dan keikutseraan dalam organisasi. Hambatan yang ditemui adalah perbedaan passion yang dimiliki setiap individunya dengan beban tanggung jawab yang diberikan oleh lembaga, perbedaan usia antar pustakawan yang mengikuti program pengembangan, dan tingkat antusias pustakawan serta kurangnya SDM.