Abstrak


Analisis Relevansi Mata Kuliah di Program Studi Pendidikan Teknik Mesin Dengan Dunia Kerja Lulusan


Oleh :
Maria Magdalena Savitri Herningtyas - K2518037 - Fak. KIP

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis relevansi mata kuliah di PTM dengan dunia kerja lulusan. Penelitian ini menggunakan metode analisis data deskriptif kuantitatif terhadap eksplorasi outcome based education. Populasi dalam penelitian ini yaitu lulusan Pendidikan Teknik Mesin UNS khususnya alumni yang lulus ataupun wisuda pada tahun 2017, 2018, 2019, dan 2020 yang pekerjaanya dikategorikan berdasarkan tracer study dengan sampel sejumlah 88 alumni. Kategori relevansi mata kuliah yang telah dipelajari dengan dunia kerja lulusan dieksplorasi menggunakan skala likert yaitu sangat relevan, relevan, tidak relevan, dan sangat tidak relevan. Hasil penelitian menunjukkan 10 dari 66 mata kuliah atau 15,15% mata kuliah konsentrasi otomotif masuk ke dalam kategori tidak relevan dengan dunia kerja lulusan. Untuk konsentrasi produksi diketahui 11 dari 67 mata kuliah atau 16,42% mata kuliah yang sudah dipelajari masuk ke dalam kategori tidak relevan dengan dunia kerja lulusan.