Abstrak


Pengaruh Senam Kaki Buerger Allen Exercise dan Modifikasi terhadap Perubahan Sensitivitas Kaki Pada Penderita Diabetes Melitus Tipe 2


Oleh :
Annisa Aghnia Rahma - G0019024 - Fak. Kedokteran

Diabetes melitus adalah penyakit metabolik kronis dengan ciri utama hiperglikemia karena resistensi insulin. Neuropati perifer adalah komplikasi mikrovaskular yang paling sering ditemukan dengan tanda utama adalah penurunan sensitivitas sehingga diperlukan pencegahan dini. Pencegahan tersebut dapat dilakukan salah satunya dengan senam kaki. Sampai saat ini, belum dilakukan penelitian yang membahas mengenai senam kaki Buerger Allen Exercise yang dimodifikasi dengan menambahkan gerakan senam kaki koran. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh senam kaki Buerger Allen Exercise dan senam kaki modifikasi terhadap perubahan sensitivitas kaki pada penderita diabetes melitus tipe 2. Penelitian ini menggunakan desain quasi eksperimental dengan pendekatan pretest-posttest control group design yang dilakukan di Poli Penyakit Dalam RS UNS. Intervensi dilakukan dua kali sehari selama satu minggu. Pengambilan data berupa sensitivitas kaki dilakukan dengan monofilamen 10g. Hasil: Penelitian ini melibatkan 30 sampel. Hasil uji Wilcoxon diperoleh bahwa terdapat perbedaan signifikan antara sebelum dan sesudah perlakuan Buerger Allen Exercise terhadap sensitivitas kaki (p <0>Buerger Allen Exercise sebesar 2,00 dan kaki kiri sebesar 1,60. Terdapat perbedaan signifikan antara sebelum dan sesudah perlakuan senam kaki modifikasi terhadap sensitivitas kaki (p <0>. Simpulan: Buerger Allen Exercise dan senam kaki modifikasi memiliki pengaruh yang signifikan terhadap sensitivitas kaki penderita diabetes melitus tipe 2 namun senam kaki modifikasi memiliki peningkatan rerata sensitivitas kaki lebih besar dibandingkan Buerger Allen Exercise.