Pengantar tugas ini berjudul Perancangan Game Kartu “Lost Heritage” bertemakan Baju Tradisional untuk Anak Sekolah Dasar. Adapun masalah yang diangkat dalam perancangan ini adalah (1) Bagaimana merancang game kartu edukasi untuk anak sekolah dasar tentang keberagaman pakaian tradisional? (2) Bagaimana merancang media pendukung untuk game kartu edukasi tentang pakaian adat Indonesia agar menarik untuk anak sekolah dasar? Tujuan dari perancangan ini adalah untuk merancang media pembelajaran interaktif yang dapat membangun wawasan dan juga minat anak untuk belajar mengenal pakaian adat yang ada di Indonesia dan mengembangkan dan merancang media pendukung untuk game kartu mengenai baju adat Indonesia agar tepat sasaran dan sesuai dengan target audiens. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Strategi kreatif yang digunakan adalah untuk mengambil unsur budaya baju tradisional Indonesia kedalam permainan kartu dengan visualisasi yang menarik dan interaktif untuk anak sekolah dasar.