Abstrak


Evaluasi Aplikasi Mobile Untuk Pembelajaran Pemrograman Dasar Ditinjau dari Aspek Gamifikasi


Oleh :
Dimas Maenaka Aji Perdana - K3516019 - Fak. KIP

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kesesuaian aplikasi mobile pemrograman dasar di pasar aplikasi yang ditinjau dari pemenuhan aspek gamifikasi. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Pengumpulan data dalam penelitian ini melalui observasi aplikasi mobile di pasar aplikasi. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukan adanya kesesuaian aplikasi mobile pemrograman dari segi gamifikasi dan kelayakan aplikasi mobile yang ditinjau dari pemenuhan aspek gamifikasi. Hal tersebut dibuktikan dari perolehan nilai rata-rata dari skoring aplikasi mobile yang telah difilter dengan total 56 aplikasi mobile pemrograman terdapat sebanyak 87.5% atau sebanyak 49 aplikasi mobile pemrograman mendapat skor yang cukup baik dan hanya terdapat 12.5% atau 7 aplikasi mobile pemrograman yang pemenuhan aspek gamifikasinya terbilang rendah. Dari hasil skoring aplikasi mobile pemrograman dasar terbagi menjadi 3 kategori aplikasi mobile yaitu aplikasi mobile pemrograman dasar dengan pemenuhan aspek Kuat, Sedang, dan Rendah. Perbedaan dari penelitian ini dengan penelitian yang lain adalah penelitian ini berfokus pada pemrograman dasar dan berfokus pada pasar aplikasi Google Play Store.

Kata kunci: Gamifikasi, Aplikasi Mobile Pemrograman Dasar, Kelayakan Aplikasi Mobile, Pemenuhan Aspek Gamifikasi