Abstrak


Analisis Implementasi Sistem Otomasi IZYLIB di UPT Perpustakaan Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto


Oleh :
Lina Maulani - D1818061 - Sekolah Vokasi

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui latar belakang dan bagaimana penerapan Izylib sebagai sistem otomasi di UPT Perpustakaan Universitas Jenderal Soedirman. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik pengamatan atau observasi di tempat penelitian, wawancara, dan dokumentasi. Teori yang digunakan adalah teori analisis penelitian kualitatif dan analisis SWOT. Layanan perpustakaan di UPT Perpustakaan Universitas Jenderal sOedirman telah terkomputerisasi dan terintegrasi melalui sistem otomasi Izylib. Penerapan sistem otomasi Izylib di UPT Perpustakaan Universitas Jenderal Soedirman sangat membantu efisiensi kerja pustakawannya dan mampu membantu perpustakaan memberikan pelayanan yang prima menyesuaikan dengan kebutuhan pemustaka.

Kata kunci: sistem otomasi Izylib, layanan perpustakaan, perpustakaan perguruan tinggi.