Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh karakteristik CEO terhadap corporate turnaround. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2013- 2018. Melalui metode purposive sampling diperoleh sampel akhir sebanyak 360 observasi. Dari hasil uji regresi logistik diperoleh hasil bahwa masa jabatan CEO dan usia CEO berpengaruh negatif signifikan terhadap corporate turnaround. Sementara latar belakang fungsional CEO dan tingkat pendidikan CEO berpengaruh positif signifikan terhadap corporate turnaround. Sedangkan asal CEO tidak berpengaruh terhadap corporate turnaround. Temuan tersebut menunjukkan bahwa CEO memiliki peran penting dalam mempengaruhi keberhasilan perusahaan untuk melakukan turnaround.