Abstrak


Analisis keterpaduan pasar tomat (Lycopersicum esculentum) antara pasar tawangmangu kabupaten Karanganyar dengan pasar legi kota Surakarta


Oleh :
Rahayuningsih - H0305078 - Fak. Pertanian

RINGKASAN Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keterpaduan pasar tomat dalam jangka pendek antara Pasar Tawangmangu Kabupaten Karanganyar dengan Pasar Legi Kota Surakarta. Keterpaduan Pasar adalah hubungan saling mempengaruhi dalam hal perubahan harga antara dua pasar atau lebih. Metode dasar penelitian ini adalah metode deskriptif analitis dan metode penjelasan (explanatory research). Pemilihan lokasi penelitian dilakukan secara sengaja (purposive), yaitu Pasar Tawangmangu sebagai pasar produsen dan Pasar Legi sebagai pasar konsumen. Metode analisis data yang digunakan untuk menganalisis keterpaduan pasar adalah metode IMC dari Timmer. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer, berupa data harga tomat di tingkat konsumen dan harga di tingkat produsen pada musim panen bulan Januari 2009 (waktu t-1) dan musim panen bulan Mei 2009 (waktu t). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa keterpaduan pasar tomat dalam jangka pendek antara Pasar Tawangmangu dengan Pasar Legi rendah, ditunjukkan dengan nilai IMC yang lebih dari satu yaitu 1,19 yang berarti bahwa hanya sedikit informasi tentang perubahan harga yang terjadi di pasar acuan (Pasar Legi) yang ditransmisikan ke pasar lokal (Pasar Tawangmangu). Faktor-faktor yang diduga mempengaruhi rendahnya keterpaduan pasar tomat dalam jangka pendek antara Pasar Tawangmangu dengan Pasar Legi adalah tidak lengkapnya informasi pasar serta lokasi produsen dan konsumen (pasar) yang saling berjauhan. Dari hasil penelititan juga ditemukan bahwa nilai Farmer’s share nya sebesar 48% dan margin pemasarannya Rp 1.131,00/kg yang artinya pemasaran belum efisien. Dari hasil penelitian ini dapat disarankan yaitu petani diharapkan lebih aktif dalam mencari informasi perubahan harga tomat secara langsung serta melakukan grading untuk meningkatkan pendapatan produsen. Selain itu juga perlu ditetapkannya harga patokan supaya harga tomat tidak terlalu tinggi dan tidak terlalu rendah.