Abstrak


Analisis Sifat Fisik-Kimia Air dan Kandungan Bakteri Escherichia Coli pada Air Sumur di Sepanjang Sungai Anyar Kota Surakarta


Oleh :
Tasya Nur Latifah - M0417073 - Fak. MIPA

Air merupakan kebutuhan penting dalam kehidupan manusia. Sumur merupakan salah satu sumber air untuk kebutuhan sehari-hari oleh masyarakat. Pencemaran sungai karena aktifitas manusia misalnya coliform fecal dapat berdampak pada kualitas air sumur penduduk sebagai sumber air. Penggunaan air yang tercemar untuk kebutuhan sehari-hari dapat mengakibatkan gangguan kesehatan seperti diare. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kualitas air sumur di sepanjang aliran Sungai Anyar berdasarkan parameter fisika, kimia, dan mikrobiologi terhadap regulasi baku mutu air pemerintah daerah setempat dan mengetahui pengaruh jarak sungai dengan sumur terhadap kandungan bakteri Escherichia coli.
Penelitian dilakukan pada bulan Desember-Januari 2021 meliputi pengujian parameter (fisika-kimia)  yaitu, suhu, TDS, bau, rasa, dan pH serta pengujian terhadap kandungan mikrobiologi, bakteri Escherichia coli. Penelitian menggunakan strategi penelitian deskriptif kualitatif. Metode membrane filter digunakan untuk menguji kandungan Bakteri E. coli pada air sumur yang berasal dari 3 setasiun yang tersebar di Kelurahan Mojosongo,  Gilingan, dan Nusukan. Pengambilan sampel berjarak 5 m, 10 m, dan 15 m dari tepi sungai dengan 3x ulangan. Teknik Analisis data digunakan metode STORET pada kualitas air sumur dan ANOVA sebagai Analisis kuantitatif untuk mengetahui pengaruh jarak sungai dengan sumur terhadap kandungan bakteri  Escherichia coli.
Hasil penelitian menunjukan bahwa kualitas air sumur di sepanjang aliran Sungai Anyar tercemar sedang. Parameter suhu, TDS, dan rasa 100 % memenuhi standar baku mutu, parameter Ph 92%, parameter bau 96%, dan parameter kandungan bakteri E.coli 59% memenuhi standar baku mutu. Jarak sumur dengan sungai tidak mempengaruhi kandungan bakteri Escherichia coli.