;

Abstrak


Pengaruh Kinerja yang Dirasakan Karyawan dan Komitmen Organisasional pada Perilaku Pro-Lingkungan dengan Identifikasi Organisasional sebagai Variabel Pemediasi


Oleh :
Qurrota A'yun - S412002023 - Sekolah Pascasarjana

Berkembangnya kesadaran manusia terhadap lingkungan mempengaruhi kegiatan manusia yang bertujuan untuk memulihkan dan memelihara kemampuan lingkungan dalam memberikan fungsi-fungsi penting bagi kehidupan. Tantangan utama yang harus dihadapi organisasi adalah menemukan cara untuk mendorong karyawan berpartisipasi aktif dalam perilaku pro-lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perilaku pro-lingkungan yang dipengaruhi oleh kinerja yang dirasakan karyawan dan komitmen organisasional dengan identifikasi organisasional sebagai variabel mediasi menggunakan teori identitas sosial. Penelitian ini menggunakan metode survei untuk mengumpulkan data dari karyawan yang bekerja di PT Sinar Sosro Indonesia, dan diuji menggunakan alat analisis PLS. Hasil penelitian menunjukkan perilaku pro-lingkungan dipengaruhi oleh kinerja yang dirasakan karyawan dan identifikasi organisasional. Variabel identifikasi organisasional mampu memediasi pengaruh persepsi kinerja karyawan pada perilaku pro lingkungan. Namun, komitmen organisasional tidak berpengaruh pada perilaku pro lingkungan.