Abstrak


Peran Badan Usaha Milik Desa Sari Amanah dalam Meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PADes) Tamansari Kecamatan Kerjo Kabupaten Karanganyar


Oleh :
Gayuh Nata Imahdi Al Afghani - K7718036 - Fak. KIP

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan peran BUM Desa Sari Amanah Tamansari dalam meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PADes) desa Tamansari, (2) mengetahui kendala yang dihadapi oleh BUM Desa Sari Amanah Tamansari, dan (3) menawarkan solusi untuk mengatasi kendala yang dihadapi oleh BUM Desa Sari Amanah Tamansari. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Sumber data penelitian ini terdiri atas data primer dan data sekunder, data primer meliputi wawancara dengan informan dan observasi lapangan, sedangkan data sekunder meliputi literatur, buku-buku, artikel, dan sebagainya yang berkaitan dengan topik penelitian. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang dilakukan terdiri dari tiga kegiatan yakni wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Teknik uji validitas data menggunakan triangulasi sumber dan metode. Teknik analisis data yang digunakan adalah Teknik analisis data tematik. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut, Pertama, BUM Desa Sari Amanah belum berperan dalam meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PADes) desa Tamansari, kecamatan Kerjo, kabupaten Karanganyar. Kedua, ditemukan kendala yang dihadapi oleh BUM Desa Sari Amanah yakni kurangnya kompetensi pengurus serta kurangnya pendanaan/permodalan yang menyebabkan operasional BUM Desa mengalami vakum. Ketiga, solusi untuk mengatasi kendala kurangnya kompetensi pengurus adalah dengan adanya pengembangan kapasitas SDM melalui pelatihan kerja, sementara itu solusi untuk mengatasi kendala kurangnya pendanaan atau permodalan adalah dengan pengembangan mitra melalui partisipasi masyarakat.