Penulis Utama : Nanang Haryadi K
NIM / NIP : S641708008
×

Nanang Haryadi K, S641708008.  Analisis Efisiensi Rantai Pasok Ayam Broiler di Kabupaten Wonogiri. Tesis : Program Pascasarjana Fakultas Pertanian Universitan Sebelas Maret Surakarta. Dibawah bimbingan Prof. Dr. Endang Siti Rahayu, M.S dan Dr. Ir. Joko Sutrisno, MP

Dalam penelitian ini dilakukan kajian mengenai mekanisme rantai pasok ayam broiler, menganalisis masing-masing nilai tambah dari pelaku-pelaku dalam rantai pasok dan menganalisis kinerja dari setiap anggota rantai pasokan. Kajian manajemen rantai pasokan, meliputi anggota rantai pasok, aktivitas primer rantai pasokan, pola aliran rantai pasok, sistem transaksi, komitmen dan komunikasi antar anggota, resiko pada setiap anggota, nilai tambah dan kinerja dari pemasok. Sehingga diharapkan dapat dikembangkan koordinasi rantai pasok ayam pedaging sehingga meningkatkan performansi.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mekanisme rantai pasok ayam broiler di Kabupaten Wonogiri dan mengetahui faktor, aktor/pelaku, tujuan dan alternatif skenario untuk membentuk manajemen rantai pasok ayam broiler yang efisien di Kabupaten Wonogiri.

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analisis. Penelitian ini dilakukan di Kabupaten Wonogiri dengan pengambilan 50 orang responden peternak, 50 orang responden pemotong ayam, 50 oreang responden pedagang daging ayam di Kabupaten Wonogiri .Penelitian ini terdiri dari 2 tahap dan setiap tahap membutuhkan responden dan alat analisis yang berbeda-beda. Tahap pertama (mengetahui mekanisme rantai pasok) menggunakan analisis deskriptif kualitatif sebagai alat analisisnya, sedangkan tahap kedua (mengetahui alternatif skenario) menggunakan Analytical HierarchyProcess (AHP) sebagai alat analisisnya dengan metode pengambilan sampel secara judgement sampling dan menggunakan software Expert Choice 11.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa struktur Rantai Pasok ayam broiler di Kabupaten Wonogiri terdiri atas beberapa tingkatan pelaku mulai dari Peternak, Perusahaan Kemitraan, pengumpul, Rumah Potong Unggas, Pedagang pengecer, Pedagang di pasar, hingga ke konsumen. Berdasarkan pola yang ada maka rantai pasok (supply chain) ayam broiler dapat dibagi dua, yaitu : (1) Pola mandiri; dan (2) Pola kemitraan usaha. 

Faktor-faktor yang membentuk rantai pasokan Trust building menduduki peringkat yang paling penting, yaitu 0,360, kemudian nomor dua diikuti oleh kualitas Sumber Daya Manusia di 0,312, kemudian Mutu produk dengan peringkat nomor tiga dari 0,190 dan kempat ketersediaan produk dengan nilai 0,138

Aktor paling penting dalam rantai pasokan ayam broiler ditemukan di Pengumpul yang mendapat nilai bobot 0,626 kemudian nomor dua oleh perusahaan kemitraan dengan angka 0,217 kemudian nomor tiga di Peternak dengan angka 0,112 dan akhirnya ke pemerintah dengan nilai 0,046.

Tujuan yang hendak dicapai dalam membentuk manajemen rantai pasok Ayam Broiler yang efisien di Kabupaten Wonogiri diperoleh bahwa keberlanjutan usaha peternak dan pengumpul adalah bobot tertinggi, dalam kasus ini 0,343, kemudian nomor dua diikuti oleh kepuasan konsumen di angka 0,303, lalu nomor tiga peningkatan nilai produk sebesar 0,214 dan terakhir yaitu peningkatan kesejahteraan para petani dengan 0,141.

Alternatif Skenario Membentuk Manajemen Rantai Pasok Ayam Broiler yang Efisien di Kabupaten Wonogiri didapati Perkembangan akses ke teknologi informasi adalah yang tertinggi dengan angka 0,485 kemudian nomor dua Transparansi kerja sama antar pihak dengan angka 0,219 kemudian nomor tiga Fasilitasi sarana dan prasarana petani di angka 0,167 dan akhirnya intervensi kebijakan Pemerintah dengan angka 0,129.

×
Penulis Utama : Nanang Haryadi K
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S641708008
Tahun : 2023
Judul : Analisis Efisiensi Rantai Pasok Ayam Broiler di Kabupaten Wonogiri
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Pertanian - 2023
Program Studi : S-2 Agribisnis
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Rantai Pasok; Ayam Broiler; Efisiensi
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Ir. Endang Siti Rahayu., M.S
2. Dr. Ir. Joko Sutrisno., MP
Penguji : 1. Prof. Sutrisno Hadi Purnomo, S.Pt., M.Si., Ph.D
2. Dr. Ir. Kusnandar., M.S
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Pertanian
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.