Penulis Utama : Fahmi Nur Ramadhan
NIM / NIP : S862002006
×

ABSTRAK Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk: 1) Mendeskripsikan media pembelajaran sejarah yang selama ini digunakan dan kemampuan literasi sejarah di SMAN Kabupaten Majalengka; 2) Mendeskripsikan pengembangan media pembelajaran sejarah di SMAN Kabupaten Majalengka berdasarkan hasil validasi dan observasi di lapangan serta bentuk akhir dari pengembangan media pembelajaran; 3) Mendeskripsikan keefektifan media katalog digital berbasis situs sejarah lokal menggunakan penerapan paradigma pedagogi reflektif untuk meningkatkan literasi sejarah siswa di SMAN Kabupaten Majalengka. Metode penelitian yang digunakan ialah metode Research and Development dengan prosedur penelitian versi W. R. Borg dan M. Gall yang terdiri dari sepuluh langkah, diantaranya: 1) Penelitian dan pengumpulan informasi; 2) Perencanaan; 3) Pengembangan produk; 4) Uji coba kelompok kecil; 5) Revisi I; 6) Uji coba kelompok besar; 7) Revisi II; 8) Uji keefektifan; 9) Revisi final; dan 10) Diseminasi. Instrumen yang digunakan oleh peneliti meliputi lembar pedoman wawancara, lembar observasi, dan angket. Teknik pengolahan data yang digunakan dalam penelitian ini ialah teknik triangulasi data dan uji eksperimen dengan bantuan IBM SPSS Statistic 22. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: 1) Guru menggunakan media power point dalam pembelajaran sejarah secara online di SMAN 1 Majalengka dan SMAN 2 Majalengka. Kurangnya pemanfaatan media pembelajaran yang inovatif berpengaruh terhadap kemampuan literasi sejarah siswa yang harus ditingkatkan. Berdasarkan hasil angket analisis kebutuhan diperlukan media Katalog Digital berbasis situs sejarah lokal untuk meningkatkan literasi sejarah siswa dan guna mendukung proses pembelajaran sejarah secara online. Langkah yang dilakukan ialah menyusun draft awal produk dengan berdasar pada KI, KD, IPK, tujuan pembelajaran, serta materi, menyusun storyboard, dan memproduksi media Katalog Digital; 2) Pengembangan produk media pembelajaran Katalog Digital menunjukkan hasil validasi ahli, serta uji coba produk dengan keterangan media layak untuk digunakan dalam pembelajaran sejarah sehingga diperoleh bentuk final media Katalog Digital berbasis situs sejarah lokal; 3) Uji keefektifan media Katalog Digital menggunakan uji independent sample t test guna melihat perbedaan kelas eksperimen dan kontrol melalui perolehan post-test angket literasi sejarah. Hasil signifikansi (2-tailed) uji keefektifan SMAN 1 Majalengka sebesar 0,01<0> ttabel 1,701. Hasil signifikansi (2-tailed) uji keefektifan SMAN 2 Majalengka sebesar 0,01<0> ttabel 1,701. Artinya, H0 ditolak dan H1 diterima, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh dari penggunaan media Katalog Digital terhadap peningkatan kemampuan literasi sejarah siswa.

×
Penulis Utama : Fahmi Nur Ramadhan
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S862002006
Tahun : 2023
Judul : Pengembangan Media Pembelajaran Katalog Digital Berbasis Situs Sejarah Lokal Menggunakan Penerapan Paradigma Pedagogi Reflektif untuk Meningkatkan Literasi Sejarah Siswa SMAN Kabupaten Majalengka
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2023
Program Studi : S-2 Pendidikan Sejarah
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Media Katalog Digital, Situs Sejarah Lokal, Literasi Sejarah,
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : https://doi.org/10.24036/diakronika/vol21-iss2/220
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Sunardi, M.Sc.
2. Dr. Akhmad Arif Musadad, M.Pd.
Penguji : 1. Dr. Djono, M.Pd.
2. Dr. Musa Pelu, S.Pd., M.Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.