Penulis Utama : Kurnia Dwi Saputra
NIM / NIP : K7119140
×

Kurnia Dwi Saputra. K7119140. PENERAPAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING MENGGUNAKAN MEDIA KARTU BERGAMBAR UNTUK MENINGKATKAN KOMUNIKASI SISWA KELAS V SD NEGERI SIDOHARJO PADA TEMA 5 SUBTEMA 2 MATERI JARING-JARING MAKANAN TAHUN AJARAN 2022/2023. Skripsi, Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Februari 2023.

Penelitian ini bertujuan untuk 1) mendeskripsikan langkah-langkah model Problem Based Learning menggunakan media kartu bergambar untuk meningkatkan komunikasi siswa kelas V SD Negeri Sidoharjo materi jaring-jaring makanan tahun ajaran 2022/2023, 2) meningkatkan komunikasi siswa kelas V SD Negeri Sidoharjo pada materi jaring-jaring makanan tahun ajaran 2022/2023, serta 3) menguraikan respon siswa dalam penerapan model Problem Based Learning menggunakan media kartu bergambar untuk meningkatkan komunikasi siswa kelas V SD Negeri Sidoharjo materi jaring-jaring makanan tahun ajaran 2022/2023.

Penelitian Tindakan Kelas ini dilaksanakan selama tiga siklus. Subjek penelitian ialah guru dan siswa kelas V SD Negeri Sidoharjo. Data yang digunakan berupa data kualitatif dan kuantitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik non tes dan teknik tes. Validitas data menggunakan triangulasi sumber data dan triangulasi teknik. Analisis data dilaksanakan melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.

Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut. 1) Langkah-langkah penerapan model Problem Based Learning menggunakan media kartu bergambar telah dilaksanakan dengan baik, yaitu orientasi masalah, pengorganisasian belajar, pembimbingan siswa, penyajian hasil kerja/diskusi, serta analisis dan evaluasi proses pemecahan masalah. 2) Penerapan model Problem Based Learning menggunakan media kartu bergambar dapat meningkatkan komunikasi siswa kelas V SD Negeri Sidoharjo yang dibuktikan dari rata-rata persentase keterampilan komunikasi siswa pada siklus I = 73,61%, siklus II = 86,81%, dan siklus III = 91,67%. 3) Respon siswa dalam pembelajaran selama tiga siklus, yaitu: a) menunjukkan rasa senang, ceria, dan bersemangat saat menggunakan media kartu bergambar karena pembelajaran menjadi seperti sedang bermain, b) siswa menjadi aktif dalam penggunaan media sebagai bantuan dalam memahami materi pembelajaran, c) siswa menjadi fokus memerhatikan materi pembelajaran, d) siswa menjadi berani bertanya dan mengemukakan pendapat, baik terhadap guru maupun teman sebaya, e) siswa menjadi aktif dalam diskusi kelompok, serta f) siswa menjadi terampil dan suka dengan materi pembelajaran yang diajarkan.

Simpulan dari penelitian ini adalah penerapan model Problem Based Learning menggunakan media kartu bergambar dapat meningkatkan komunikasi siswa kelas V SD Negeri Sidoharjo pada tema 5 subtema 2 materi jaring-jaring makanan tahun ajaran 2022/2023.

×
Penulis Utama : Kurnia Dwi Saputra
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7119140
Tahun : 2023
Judul : Penerapan Model Problem Based Learning Menggunakan Media Kartu Bergambar untuk Meningkatkan Komunikasi Siswa Kelas V SD Negeri Sidoharjo Pada Tema 5 Subtema 2 Materi Jaring-jaring Makanan Tahun Ajaran 2022/2023
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Komunikasi siswa; Problem Based Learning; media kartu bergambar
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Kartika Chrysti Suryandari, M.Si.
2. Drs. Muhamad Chamdani, M.Pd.
Penguji : 1. Dr. Suhartono, M.Pd.
2. Drs. Ngatman, M.Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.