Penulis Utama : Monica Dewi Aprillyani
NIM / NIP : H3518035
×

Indonesia merupakan negara yang memiliki kekayaan alam melimpah termasuk tanaman berkhasiat obat. Menurut data yang telah dituliskan oleh Balai Penelitian Tanaman Obat dan Aromatik mengatakan bahwa tanaman obat di Indonesia totalnya 90?ri tanaman obat yang ada di dunia. Berdasarkan potensi tersebut banyak masyarakat yang memanfaatkan tanaman berkhasiat obat sebagai altenatif pengobatan tradisional. Kebiasaan minum teh merupakan milik semua golongan, tanpa ada batasan kelas sosial, ataupun milik budaya daerah tertentu. Ibaratnya minum teh merupakan minuman pokok orang Indonesia sesuai dengan keinginan mereka bagaimana menyajikannya, baik itu dalam cangkir, gelas tanah liat, dingin, hangat, manis, ataupun tawar. Kebiasaan minum teh di Indonesia pun tidak mengenal waktu khusus, walaupun kebanyakan dari kita mengkonsumsinya pada pagi hari, tetapi sebenarnya dapat dinikmati kapan saja. Kita pun mengenal beberapa jenis teh yang ada di pasaran. Jenis teh saat ini sudah mulai beragam bahkan dapat terbuat dari berbagai jenis bunga, salah satunya adalah teh dari bunga telang.
Senyawa radikal bebas selalu terdapat dalam kehidupan sehari-hari manusia. Polusi udara merupakan salah satu contoh sumber radikal bebas. Sumber radikal bebas lainnya yaitu racun, paparan sinar matahari berlebih, asap rokok, makanan yang digoreng, dan obat-obat tertentu. Radikal bebas adalah molekul yang mengandung satu atau lebih elektron yang tidak berpasangan. Dalam tubuh, radikal bebas dapat menjadi senyawa yang sangat reaktif dengan cara mengikat elektron molekul sel tubuh akibat adanya elektron-elektron yang tidak berpasangan pada senyawa radikal bebas. Reaksi ini dapat berlangsung secara terus menerus dalam tubuh dan mengakibatkan berbagai penyakit seperti jantung, penuaan dini, katarak, kanker serta penyakit degeneratiflainnya. Diperlukan antioksidan untuk menangkap atau berikatan dengan radikal bebas sehingga tidak menginduksi penyakit-penyakit tersebut. Antioksidan termasuk senyawa pendonor elektron yang bekerja dengan cara mendonorkan satu elektronnya kepada senyawa yang bersifat radikal sehingga aktivitas radikal tersebut dapat terhambat. Ketidakstabilan radikal bebas dapat distabilkan oleh antioksidan dengan melengkapi kekurangan elektron pada senyawa radikal bebas. Manusia memiliki antioksidan dalam tubuh, namun jumlahnya tidak mencukupi untuk mengatasi radikal bebas yang berlebih sehingga dibutuhkan antioksidan eksogen (Hani, 2016).
Bunga telang (Clitoria ternatea) merupakan tanaman yang dapat ditemui tumbuh liar atau sebagai tanaman hias.Tanaman yang memiliki warna biru ini memiliki nama yang berbeda-beda di setiap daerah di Indonesia, seperti di daerah Sumatera disebut bunga biru, bunga kelentit, bunga telang, di Jawa disebut kembang teleng, menteleng, di Sulawesi disebut bunga talang, bunga temen raleng, dan di Maluku disebut bisi, seyamagulele. Tanaman ini merupakan tanaman perdu tahunan yang memiliki perakaran yang dalam dan berkayu dengan kelopak bunga berwarna biru-ungu hingga hampir putih. Bunga telang memilikipotensi farmakologis yang luas. Di dalam bunga telang terkandung tanin, flobatanin, karbohidrat, saponin, triterpenoid, fenolmfavanoid, flavanol glikosida, protein, alkaloid, antrakuinon, antisianin, stigmasit 4-ena-3,6 dion, minyak volatil dan steroid. Komposisi asam lemak dalam bunga telang meliputi asam palmitat, stearat, oleat lonoleat, dan linolenat. Kemudian dalam biji bunga telang juga mengadung asam sinamat, finotin dan beta sitosterol (Kusuma, 2019). Ekstrak bunga telang memiliki banyak khasiat sehingga digunakan sebagai obat tradisional untuk beberapa penyakit. Ekstrak tersebut dipercaya dapat menurunkan tekanan darah, anti kecemasan, anti asma, dan penghilang rasa sakit, dan anti tumor.
Manfaat daun serai juga digunakan dalam pengobatan herbal. Manfaat daun serai didapat dari kandungan antioksidan dan anti-peradangannya. Serai mengandung senyawa anti peradangan asam klorogenik, isoorientin, dan swertiajaponin. Manfaat daun serai dapat megatasi dan mencegah berbagai gangguan kesehatan. Berdasarkan latar belakang tersebut, maka pada tugas
akhir ini penulis membuat teh berbahan dasar bunga telang dengan bahan pendukung sereh sebgai antioksidan untuk tubuh.
Pemilihan teh herbal sebagai tugas akhir dikarenakan teh merupakan minuman yang dapat dikonsumsi secara praktis oleh berbagai kalangan. Pentingnya teh herbal sebagai minuman fungsional karena memiliki khasiat bagi kesehatan dan potensi pengembangan teh tersebut masih luas serta berpeluang usaha. Laporan tugas akhir merupakan penyusunan karya ilmiah wajib bagi mahasiswa program studi Diploma III Sekolah Vokasi Universitas Sebelas Maret Surakarta dari hasil kegiatan ilmiah yang telah dilakukan. Tugas akhir sebagai salah satu syarat yang harus dipenuhi sebelum yudisium dan untuk mencapai gelar Ahli Madya. Selain itu, kegiatan tugas akhir dapat memberikan bukti nyata mengenai kegiatan wirausaha sehingga mahasiswa dapat mengetahui dan memahami proses kegiatan wirausaha.

×
Penulis Utama : Monica Dewi Aprillyani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : H3518035
Tahun : 2023
Judul : Pritea : Teh Herbal Bunga Telang (Clitoria ternatea) dan Serai (Cymbopogon citratus) Sebagai Anti Oksidan
Edisi :
Imprint : Surakarta - Sekolah Vokasi - 2023
Program Studi : D-3 Agribisnis Agrofarmaka
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Anti Oksidan, Bunga Telang
Jenis Dokumen : Laporan Tugas Akhir (D III)
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Ir Retna Bandriyati Arniputri, M.Si
Penguji : 1. Ir Retna Bandriyati Arniputri, M.Si
2. Rizki Puspita Dewanti, S.E.,M.Si
Catatan Umum :
Fakultas : Sekolah Vokasi
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.