Penulis Utama : Almira Amadea Hendri Prayitno
NIM / NIP : K1218003
×

Almira Amadea Hendri Prayitno. K1218003. BENTUK DAN PELANGGARAN KESANTUNAN BERBAHASA DALAM TINDAK TUTUR INTERAKSI GURU DAN SISWA PADA PEMBELAJARAN TEKS DRAMA DI KELAS VIII SMP NEGERI 8 SURAKARTA. Skripsi, Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta, Januari 2023.

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menjelaskan (1) bentuk prinsip kesantunan berbahasa guru dalam interaksi pembelajaran teks drama di kelas VIII SMP Negeri 8 Surakarta, (2) bentuk pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa guru dalam interaksi pembelajaran teks drama di kelas VIII SMP Negeri 8 Surakarta, (3) penyebab-penyebab pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa guru dalam interaksi pembelajaran teks drama di kelas VIII SMP Negeri 8 Surakarta, dan (4) solusi untuk menanggulangi pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa guru dalam interaksi pembelajaran teks drama di kelas VIII SMP Negeri 8 Surakarta. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Maret–April 2022. Pendekatan penelitian yang digunakan pada penelitian adalah penelitian deskriptif kualitatif yang menjabarkan situasi dan kondisi hasil temuan penelitian. Data yang digunakan dalam penelitian adalah data yang berupa data kualitatif yakni kesantunan berbahasa dalam tindak tutur interaksi guru dan siswa pada kegiatan pembelajaran teks drama siswa kelas VIII SMP Negeri 8 Surakarta. Sumber data dalam penelitian ini adalah informan yang merupakan seorang guru mata pelajaran Bahasa Indonesia dan peserta didik kelas VIII F dan VIII E, interaksi tindak tutur guru dan siswa yang mengandung kesantunan berbahasa pada pembelajaran teks drama, serta dokumen berupa rekaman tertulis tuturan tindak tutur guru dan siswa. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini adalah purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik observasi dan wawancara. Teknik uji validitas data pada penelitian ini adalah triangulasi sumber data dan review informan. Teknik analisis data menggunakan model analisis interaktif. Hasil penelitian ini adalah sebagai berikut. Pertama, terdapat pematuhan prinsip kesantunan berbahasa guru dan siswa dalam tindak tutur interaksi guru dan siswa pada pembelajaran teks drama di kelas VIII SMP Negeri 8 Surakarta. Kedua, terdapat tuturan guru dan siswa yang melanggar prinsip kesantunan berbahasa pada pembelajaran teks drama di kelas VIII SMP Negeri 8 Surakarta. Ketiga, terdapat beberapa penyebab pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa guru dan siswa dalam interaksi pembelajaran teks drama di kelas VIII SMP Negeri 8 Surakarta, yakni faktor teknologi dan faktor lingkungan. Keempat, solusi yang digunakan untuk menanggulangi pelanggaran prinsip kesantunan berbahasa guru dan siswa pada pembelajaran teks drama di kelas VIII SMP Negeri 8 Surakarta adalah dengan memberikan teguran dan pembiasaan kepada pelanggar prinsip kesantunan berbahasa.

×
Penulis Utama : Almira Amadea Hendri Prayitno
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K1218003
Tahun : 2023
Judul : Bentuk dan Pelanggaran Kesantunan Berbahasa dalam Tindak Tutur Interaksi Guru dan Siswa pada Pembelajaran Teks Drama di Kelas VIII SMP Negeri 8 Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia dan Daerah
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : bentuk kesantunan berbahasa, pelanggaran kesantunan berbahasa, tindak tutur, pembelajaran teks drama
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Andayani, M.Pd.
2. Dr. Nugraheni Eko Wardani, M.Hum.
Penguji : 1. Prof. Dr. Andayani, M.Pd.
2. Dr. Nugraheni Eko Wardani, M.Hum.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.