Penulis Utama | : | Hani Puspitaningsih |
NIM / NIP | : | S311902002 |
ABSTRAK
Hani Puspitaningsih. S311902002. 2023. “DESAIN PEMILIHAN KEPALA DESA (PILKADES) BERBASIS KONSEP DESENTRALISASI ASIMETRIS UNTUK MEWUJUDKAN DEMOKRASI DESA DI INDONESIA”. Tesis. Fakultas Hukum Universitas Sebelas Maret.
Penelitian ini menganalisis alasan-alasan yang mendasari perlunya pemberlakuan pemilihan kepala desa (Pilkades) dan merumuskan desain pemilihan kepala desa (Pilkades) berbasis konsep desentralisasi asimetris di Indonesia untuk mewujudkan demokrasi desa di Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian hukum normatif yang bersifat preskriptif dan terapan dengan pendekatan perundang-undangan (statute approach), pendekatan sejarah (historical approach) dan pendekatan konseptual (conceptual approach). Bahan hukum penelitian ini menggunakan bahan hukum primer dan bahan hukum sekunder. Teknik pengumpulan bahan hukum melalui studi kepustakaan atau studi dokumen, kemudian dianalisis mengunakan metode penalaran deduktif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 3 (tiga) argumentasi yang mendasari perlunya model pemilihan kepala desa (Pilkades) berbasis konsep desentralisasi asimetris yaitu: argumentasi filosofis, argumentasi yuridis dan argumentasi sosiologis. Desain Pilkades berbasis konsep desentralisasi asimetris dapat dilakukan melalui reformulasi ketentuan terkait tahapan dalam Pilkades yaitu tahap persiapan, tahap pencalonan, tahap pemungutan suara dan tahap penetapan. Selain itu, pengakuan terhadap Pilkades berbasis konsep desentralisasi asimetris dapat memperkuat adanya inovasi dalam Pilkades misalnya dengan sistem pemungutan suara e-voting yang terkomodasi dalam undang-undang. Untuk dapat menjadikan Pilkades berbasis konsep asimetris sebagai ius constituendum maka perlu adanya good will dari pemerintah dan revisi undang-undang desa dan aturan pelaksanaannya.
Penulis Utama | : | Hani Puspitaningsih |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | S311902002 |
Tahun | : | 2023 |
Judul | : | DESAIN PEMILIHAN KEPALA DESA (PILKADES) BERBASIS KONSEP DESENTRALISASI ASIMETRIS UNTUK MEWUJUDKAN DEMOKRASI DESA DI INDONESIA |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. Hukum - 2023 |
Program Studi | : | S-2 Ilmu Hukum (Hukum Kebijakan Publik) |
Kolasi | : | |
Sumber | : | |
Kata Kunci | : | Pemilihan Kepala Desa (Pilkades), desentralisasi asimetris. demokrasi desa |
Jenis Dokumen | : | Tesis |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | https://www.lawjournals.org/archives/2020/vol6/issue6/6-6-65 |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Dr. Jadmiko Anom Husodo,S.H.,M.H. 2. Dr. Mulyanto, S.H.,M.Hum. |
Penguji | : |
1. Prof. Dr. Pujiyono,S.H.,M.H. 2. Dr. Mohammad Jamin, S.H.,M.Hum. |
Catatan Umum | : | |
Fakultas | : | Fak. Hukum |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |