Penulis Utama : Adira Kurniawati
NIM / NIP : K4617003
×

Adira Kurniawati. K4617003. STUDI PERKEMBANGAN PEMBINAAN PRESTASI OLAHRAGA ANGGAR DI PENGKOT IKASI SURAKARTA TAHUN 2016 SAMPAI TAHUN 2022. Skripsi. Surakarta: Fakultas Keolahragaan Universitas Sebelas Maret Surakarta. April 2023.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Bagaimana perkembangan pembinaan prestasi olahraga anggar di Pengkot IKASI Surakarta tahun 2016 sampai tahun 2022.

Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode survei. Pengumpulan data pada penelitian ini diperoleh dari observasi, wawancara, dan analisis dokumen. Sumber data dalam penelitian ini adalah pengurus, pelatih, dan atlet Anggar Pengkot IKASI Surakarta. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini secara deskriptif kualitatif.

Setelah dilaksanakan penelitian mengenai pembinaan prestasi anggar pada atlet anggar Pengkot IKASI Surakarta, IKASI tersebut sudah mempunyai susunan kepengurusan yang sudah sesuai dengan aturan AD ART IKASI Surakarta. Sumber dana IKASI didapat dari KONI dan terkadang dana pribadi masing-masing atlet. Sarana sudah memadai akan tetapi masih ada alat yang kurang seperti body wire dan senjata, maka sering terhambatnya pada saat proses latihan, akan tetapi untuk prasarananya seperti gedung hanya memiliki 1 tidak memiliki cabang lain. Program latihan sudah berjalan sesuai dengan desain program yang disusun oleh pelatih. Prestasi selama tahun 2016 sampai tahun 2022 sudah mengalami grafik yang kurang stabil di beberapa tahun. Untuk prestasi anggar pada tahun 2016, 2017, dan 2018, semakin mengalami peningkatan baik dari kejuaraan tingkat Jawa Tengah, Nasional, dan Internasional. Pada tahun 2019, 2020, dan 2021, prestasi anggar mengalami penurunan, dikarenakan pada tahun 2020 sampai 2021 adanya wabah covid yang menyerang seluruh dunia termasuk Indonesia. Maka berdampak pada penurunan prestasi pada PON XX Papua tahun 2021 yang mendapat 2 perunggu saja di kategori individu dan beregu sabel dibandingkan PON IX Jawa Barat tahun 2016. Pada tahun 2022 perkembangan prestasi anggar perlahan mulai mengalami peningkatan kembali.

Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa: struktur IKASI sudah tertata dengan jelas sesuai ADART IKASI dan juga pembinaan, program latihan yang dilakukan pelatih sudah berjalan sesuai dengan programnya. Prestasi yang di raih Pengkot IKASI Surakarta bisa di lihat dari hasil prestasi setiap tahunnya. Hal ini dapat dilihat dari hasil prestasi selama 7 tahun terakhir yang diraih atlet mengalami grafik yang tidak stabil di tahun 2019 sampai tahun 2021 baik di tingkat regional, nasional maupun internasional.

 

 

×
Penulis Utama : Adira Kurniawati
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K4617003
Tahun : 2023
Judul : STUDI PERKEMBANGAN PEMBINAAN PRESTASI OLAHRAGA ANGGAR DI PENGKOT IKASI SURAKARTA TAHUN 2016 SAMPAI TAHUN 2022
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Keolahragaan - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Jasmani, Kesehatan, dan Rekreasi
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Kata kunci: Perkembangan Prestasi, Anggar Kota Surakarta
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. Agus Kristiyanto, M.Pd
2. Tri Winarti Rahayu, S.Pd. M.Or
Penguji : 1. Drs. Agus Margono, M. Kes
2. Drs Budhi Satyawan, M.Pd
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Keolahragaan
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.