Penulis Utama : Mari Wardhani
NIM / NIP : F0305076
× ABSTRAKSI Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat keluasan pengungkapan informasi intellectual capital dalam annual report yang dikeluarkan oleh perusahaan-perusaahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Penelitian dilakukan dengan menguji pengaruh karakteristik perusahaan (size, profitabilitas, leverrage, dan length of listing on BEI) sebagai variabel independen, terhadap intellectual capital disclosure sebagai variabel dependen, dengan corporate governance (ownership structure dan board composition) sebagai variabel kontrol. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 80 perusahaan yang terdaftar di BEI selama tahun 2007. Sampel ini dipilih dengan menggunakan metode porpotional purposive sampling. Intellectual capital disclosure diukur menggunakan disclosure score dan sebanyak 4 hipotesis diuji dalam penelitian ini menggunakan analisis multiple regression. Hasil analisis statistik menunjukkan bahwa rata-rata informasi mengenai intellectual capital yang diungkap oleh perusahaan-perusahaan di Indonesia hanya sebesar 35%. Ukuran perusahaan dan tingkat profitabilitas merupakan variabel yang memiliki pengaruh signifikan positif terhadap tingkat keluasan intellectual capital disclosure. Implikasinya, perusahaan-perusahaan dengan nilai total asset dan ROA yang tinggi sebaiknya lebih didorong untuk meningkatkan intellectual capital disclosure karena informasi mengenai intellectual capital merupakan salah satu informasi yang paling banyak dipertimbangkan oleh investor, dan akan mengurangi ”information gap” (Bozzolan, Favotto, dan Ricceri, 2003) serta meningkatkan shareholder value (Tayles, Pike, dan Sofian, 2007). Kata kunci: intellectual capital disclosure, karakteristik perusahaan, annual report, Indonesia
×
Penulis Utama : Mari Wardhani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F0305076
Tahun : 2009
Judul : Intellectual capital disclosure: studi empiris pada perusahaan-perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia
Edisi :
Imprint : Surakarta - F. Ekonomi - 2009
Program Studi : S-1 Akuntansi
Kolasi :
Sumber : UNS-F. Ekonomi Jur. Akutansi-F.0305076-2009
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Drs. Djoko Suhardjanto, M.Com (Hons), Ph.D, Ak.
Penguji :
Catatan Umum : 2011/2009
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
File : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.