Penulis Utama : Isna Ayunatasya
NIM / NIP : D1218026
×

Di era modern ini, perkembangan komunikasi sebagai ilmu maupun teknologi semakin meningkat teknologi komunikasi yang baru terus muncul dan berkembang. Setelah masa kejayaan komunikasi massa seperti televisi dan radio, kini muncul lagi teknologi komunikasi yang terbaru yaitu internet. Internet memiliki fungsi sebagai media massa karena sifatnya yang efisien, interaktif dan jangkauannya lebih luas menjadi lebih mengglobal.teknologi komunikasi terbaru yang dimaksud adalah media baru (new media). Media baru sendiri memiliki banyak bentuk namun, secara umum media baru adalah media digital yang berbasis jaringan internet, internet merupakan sebagian alat komunikasi non komersial, lalu perkembangan selanjutnya internet sebagai penyedia barang dan berbagai jasa, dan sebagai alternatif alat komunikasi pribadi dan antarpribadi. Penelitian yang digunakan adalah metode penelitian deskriptif kualitatif, populasi pada penelitian ini adalah mahasiswa Universitas Sebelas Maret, pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik nonprobability sampling yaitu purposive sampling. Penelitian ini akan menggunakan teknik interview atau wawancara secara online, wawancara yang dilakukan pada penelitian ini adalah indepth interview.
Hasil dari penelitian yang telah dilakukan diatas, dapat disimpulkan bahwa motif seseorang dalam mengakses Kompas.com di Instagram sangat bervariasi, motif tersebut antara lain adalah motif pencarian informasi, motif hubungan interpersonal, motif hiburan dan identitas personal, dari motif tersebut dapat dikategorikan dalam kategori motif seperti yang diuraikan diatas bahwa terdapat beberapa macam faktor yang mendorong eksistensi motif tersebut pada seseorang. Kesimpulannya, dengan adanya motif dan tujuan penggunaan media adalah dua aspek yang tidak dapat dipisahkan. Untuk mengetahui motif seseorang dalam menggunakan media sosial Instagram, sebelumnya harus dicari dahulu hal-hal atau kebutuhan yang mendasari motif tersebut. Dari sinilah diketahui tujuan sebenarnya atas kemunculan motif seseorang dalam penggunaan media sosial Instagram Kompas.com sebagai pemenuhan kebutuhan informasi.

Kata kunci :  Motif, Media Baru, Instagram, Penggunaan Media, Kompas.com

 

×
Penulis Utama : Isna Ayunatasya
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : D1218026
Tahun : 2021
Judul : Motif Penggunaan Media Sosial Instagram kompas.com Sebagai Pemenuhan Kebutuhan Informasi Covid-19 di Kalangan Mahasiswa Universitas Sebelas Maret
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. ISIP - 2021
Program Studi : S-1 Ilmu Komunikasi Non Reguler
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. ISIP-D1218026
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Andre Noevi Rahmanto, S.Sos.,M.Si
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. ISIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.