Penulis Utama : Muhammad Bahrul Ulum
NIM / NIP : E0017308
×

Penelitian ini mendeskripsikan dan mengkaji permasalahan, pertama apakah yang menjadi faktor terhadap meningkatnya kriminalitas saat pandemi covid-19 di Kota Depok. Kedua bagaimana upaya untuk menekan angka kriminalitas saat pandemi covid-19 di Kota Depok.
Penelitian ini adalah penelitian hukum empiris bersifat deskriptif. Jenis data yang digunakan adalah jenis data primer dan sekunder, jenis data sekunder meliputi bahan hukum primer, sekunder dan tersier. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara dengan pihak kepolisian Kota Depok dan studi kepustakaan dari berbagai literatur. Teknik analisis data yang digunakan dalam adalah analisis data deskriptif.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor yang meningkatnya kriminalitas saat pandemi covid-19 di Kota Depok adalah faktor ekonomi, faktor lingkungan, faktor kesempatan dan faktor lainnya seperti faktor keluarga dan faktor teknologi. Faktor ekonomi menjadi faktor yang paling dominan karena pelaku kejahatan dalam melakukan aksinya dilatarbelakangi oleh tidak dapat terpenuhinya kebutuhan sehari-hari. Kejahatan yang paling banyak dilakukan selama pandemi covid-19 (peride 2020) di Kota Depok adalah pencurian, perampokan dan penyebaran berita bohong atau hoax. Beberapa tantangan yang dihadapi oleh kepolisian dalam menangani banyaknya kejahatan selama pandemi yaitu jumlah personel kepolisian yang terbatas, ketatnya protokol kesehatan dalam menjalankan tugas oleh kepolisian, dan kurangnya partisipasi oleh masyarakat. Upaya yang dilakukan oleh Kepolisian Kota Depok dalam menekan angka kriminalitas yang terjadi yaitu dengan melakukan pemetaan daerah yang rawan terjadi kejahatan, Kerjasama dan koordinasi dengan masyarakat, keterlibatan lembaga yang terkait dan sosialisasi masyarakat.

Kata Kunci : Covid-19, kejahatan, Kota Depok, Kriminologi

 

×
Penulis Utama : Muhammad Bahrul Ulum
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : E0017308
Tahun : 2021
Judul : Tinjauan Kriminologi Terhadap Meningkatnya Kriminalitas Saat Pandemi Covid-19 di Kota Depok dalam Perspektif Kepolisian Resort Kota Depok
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Hukum - 2021
Program Studi : S-1 Ilmu Hukum
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Hukum-E0017308
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Rehnalemken Ginting, S.H.,M.H
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. Hukum
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.