Penulis Utama : Apriliya Dwi Setyorini
NIM / NIP : S091808003
×

Keterampilan-keterampilan berpikir yang harus dimiliki siswa khususnya pada pembelajaran kimia antara lain keterampilan berpikir kritis dan literasi kimia yang berguna untuk menghadapi berbagai tantangan di era abad 21 ini. Pengembangan instrumen perlu dilakukan untuk mengukur sejauh mana keterampilan berpikir kritis dan literasi kimia siswa. Pada penelitian ini akan dikembangkan instrumen Computerized Three Tier Multiple Choice untuk mengukur keterampilan berpikir kritis dan literasi kimia siswa.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan instrumen Computerized Three Tier Multiple Choice yang dikembangkan sebagai instrumen yang baik dengan menggunakan analisis RASCH. Selanjutnya untuk mengetahui kemampuan instrumen Computerized Three Tier Multiple Choice yang dikembangkan untuk materi laju reaksi pada mengukur keterampilan berpikir kritis dan literasi kimia siswa pada sekolah tinggi, sedang dan rendah.
Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan menggunakan tahapan pengembangan dari Akker (1999) yaitu analisis pendahuluan, penyesuaian teori, uji empiris dan dokumentasi, analisis serta refleksi terhadap proses dan produk. Jenis penelitian ini adalah pebelitian kuantitatif yang didukung dengan data kualitatif yaitu hasil wawancara, survei dan juga Focus Group Discussion (FGD). Analisis data uji coba di lapangan mencakup beberapa hal untuk memenuhi kriteria instrumen yang baik dengan analisis RASCH.
Hasil dari penelitian ini yaitu, instrumen Computerized Three Tier Multiple Choice yang dikembangkan untuk mengukur keterampilan berpikir kritis dan literasi kimia pada materi laju reaksi layak digunakan seletah diuji validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran, daya pembeda dan indeks pengecohnya dengan analisis RASCH dan instrumen Computerized Three Tier Multiple Choice yang dikembangkan mampu mengukur keterampilan berpikir kritis dan literasi kimia siswa pada sekolah rendah, sedang dan tinggi. Hal tersebut ditunjukkan dengan siswa-siswa pada sekolah representatif bisa dibedakan pada kemampuan rendah, sedang, tinggi dan sangat tinggi. Rata-rata logit yang berbeda yaitu untuk sekolah rendah memiliki rata-rata logit -0,66 atau nilai logitnya negatif, artinya kemampuan rata-rata siswa sekolah rendah dibawah rata-rata tingkat kesukaran item. Kemudian sekolah sedang rata-rata logit sebesar 0,30, artinya rata-rata kemampuan siswa sudah sedikit lebih tinggi dari rata-rata tingkat kesukaran item. Pada sekolah tinggi nilai rata-rata logitnya 0,93, artinya siswa pada sekolah tinggi rata-rata kemampuannya cukup tinggi karena rata-rata logitnya hampir 1 logit. Berdasarkan hasil tersebut, sekolah tinggi kemampuannya rata-ratanya paling tinggi, kemudian diikuti sekolah sedang dan sekolah rendah.

Kata kunci: Pengembangan instrumen, computerized three tier multiple choice, keterampilan berpikir kritis, literasi kimia, laju reaksi

 

×
Penulis Utama : Apriliya Dwi Setyorini
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S091808003
Tahun : 2021
Judul : Pengembangan Instrumen Computerized Three Tier Multiple Choice untukMengukur Keterampilan Berpikir Kritis dan Literasi Kimia Siswa pada Materi Laju Reaksi
Edisi :
Imprint : Surakarta - Pascasarjana - 2021
Program Studi : S-2 Pendidikan Kimia
Kolasi :
Sumber : UNS-Pascasarjana-S091808003
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Sri Yamtinah, M.Pd.
2. Lina Mahardiani,S.T., MM., M.Sc., Ph.D.
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Sekolah Pascasarjana
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.