Penulis Utama : Agnes Greatassa
NIM / NIP : F0117007
×

Perkembangan teknologi informasi membuat hampir semua sektor kehidupan manusia terdorong kearah digitalisasi. Pada sektor ekonomi terdapat inovasi digital ekonomi yang digerakkan oleh entrepreneur yaitu e-commerce dan marketplace. Pada tahun 2020 e-commerce dan marketplace Indonesia mengalami peningkatan transaksi akibat adanya pandemi covid-19. Terdapat faktor yang membuat marketplace dipadati oleh konsumen yaitu adanya penerapan promosi penjualan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh adanya penerapan promosi penjualan seperti cashback, bebas ongkos kirim, penerapan iklan produk, dan kategori produk yang dijual terhadap pendapatan dari penjual di marketplace Tokopedia dimasa pandemi covid-19.
Penelitian ini termasuk dalam penelitian kuantitatif dengan sumber data sekunder. Metode penarikan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah Judgment Sampling, sampel diperoleh sebanyak 990 data observasi dan dipilih berdasarkan toko yang sedang menerapkan fitur cashback atau bebas ongkos kirim atau iklan produk pada tokonya. Data dalam penelitian diolah dengan analisis regresi linier berganda.
Dalam penelitian ini membuktikan bahwa penerapan promosi penjualan seperti cashback, bebas ongkos kirim, iklan produk dan kategori produk fast moving berpengaruh terhadap pendapatan penjual di marketplace Tokopedia regional Solo Raya.

Kata kunci : Marketplace, Promosi Penjualan, Pendapatan Penjual

 

×
Penulis Utama : Agnes Greatassa
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : F0117007
Tahun : 2021
Judul : Analisis Faktor – Faktor yang Mempengaruhi Pendapatan Penjual di Marketplace Tokopedia pada Masa Pandemi Covid-19
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ekonomi dan Bisnis - 2021
Program Studi : S-1 Ekonomi Pembangunan
Kolasi :
Sumber : UNS-Fak. Ekonomi dan Bisnis-F0117007
Kata Kunci :
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Nurul Istiqomah, SE.M.Si
Penguji :
Catatan Umum : Lamp unpublish
Fakultas : Fak. Ekonomi dan Bisnis
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.