Penulis Utama : Rosyda Saniyya Ishlaha
NIM / NIP : E0019377
×

Penulisan hukum ini memuat tujuan dalam menjawab pokok permasalahan mengenai bentuk perubahan tata kelola kehutanan pasca terbitnya Undang-Undang Cipta Kerja serta menganalisis hambatan yang dihadapi dalam mengelola hutan guna mewujudkan konsep Sustainable Forest Management atau dikenal dengan Pengelolaan Hutan Lestari (PHL) atau Hutan Berkelanjutan (PHB). Penelitian ini adalah penelitian normatif yang bersifat preskriptif. Pendekatan yang digunakan penulis dalam penelitian ini adalah pendekatan peraturan perundang-undangan dan pendekatan konseptual. Sumber bahan hukum yang digunakan adalah bahan hukum primer dan bahan hukum sekunder dengan teknik pengumpulan bahan yang digunakan, yaitu dengan studi pustaka. Analisis data yang digunakan adalah dengan metode silogisme melalui pola pikir deduktif. Hasil penelitian antara lain; UndangUndang Cipta Kerja merubah beberapa pasal pada Undang-Undang Kehutanan di antaranya adalah modifikasi skala kawasan hutan yang ditetapkan, kewenangan Dewan Perwakilan Rakyat dalam memberikan persetujuan alih fungsi wilayah hutan, dan perubahan fungsi hutan yang mengarah pada eksploitasi kawasan hutan lindung. Pergantian ketentuan Undang-Undang Kehutanan tentu memberikan dampak bagi hutan. Hal ini sejalan dengan tujuan Pemerintah Indonesia menginisiasi sektor kehutanan ke dalam sebuah Undang-Undang Cipta Kerja adalah untuk memudahkan alur perizinan guna meningkatkan investasi di Indonesia. Permasalahan eksploitasi sumber daya hutan yang disebabkan ulah manusia masih menjadi hambatan utama yang harus ditangani mengingat hutan mempunyai andil yang besar dampaknya pada aspek kehidupan, lingkungan hidup, dan pembangunan.

×
Penulis Utama : Rosyda Saniyya Ishlaha
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : E0019377
Tahun : 2023
Judul : Penataan Pengelolaan Hutan Berbasis Sustainable Forest Management Pasca Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2023 Tentang penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2022 Tentang Cipta Kerja Menjadi Undang-Undang
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Hukum - 2023
Program Studi : S-1 Ilmu Hukum
Kolasi :
Sumber : UNS
Kata Kunci : Hutan, Undang-Undang Cipta Kerja, Pengelolaan Hutan Lestari
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Rahayu Subekti, S.H., M.Hum.
Penguji : 1. Purwono Sungkono Raharjo, S.H., M.Hum.
2. Dr. Rosita Candrakirana, S.H., M.H.
3. Dr. Rahayu Subekti, S.H., M.Hum.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Hukum
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.