Penulis Utama : Indah Setiyani
NIM / NIP : K7119118
×

Indah Setiyani. K7119118. PENGARUH EFIKASI DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI SEKECAMATAN KEBUMEN KABUPATEN KEBUMEN TAHUN AJARAN 2022/2023. Skripsi, Surakarta: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Sebelas Maret Surakarta, Mei 2023.

Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan adanya pengaruh positif efikasi diri terhadap hasil belajar matematika siswa kelas V SD Negeri di Kecamatan Kebumen pada tahun ajaran 2022/2023. Metode penelitian kuantitatif regresi digunakan pada penelitian ini dengan populasi 1.436 siswa dan sampel sebanyak 374 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini adalah skala psikologi dan tes. Uji prasyarat analisis data menunjukkan data berdistribusi normal dan terdapat hubungan linier yang kuat. Analisis data dalam penelitian ini adalah regresi linier sederhana dengan batas toleransi kesalahan 5%.

Hasil penelitian menggunakan analisis regresi linier sederhana menunjukkan nilai Sig. 0,000 ? 0,05 dan nilai thitung 13,251 > ttabel 1,966 yang artinya terdapat pengaruh positif efikasi diri terhadap hasil belajar matematika siswa dengan persamaan regresi yang diperoleh adalah Y = -9,758 + 0,989X. Sumbangan pengaruh variabel efikasi diri terhadap hasil belajar matematika siswa sebesar 32,03%. Angka menunjukkan bahwa efikasi diri memberikan pengaruh 32,03% pada hasil belajar matematika siswa kelas V SD. Sebanyak 67,97% dipengaruhi oleh faktor lain seperti faktor kesehatan dan kebugaran jasmani, minat atau perhatian belajar, bakat, motivasi atau kemauan belajar, kecerdasan, faktor lingkungan keluarga, sekolah, dan lingkungan masyarakat.

Pengaruh efikasi diri siswa tidak bisa diabaikan karena tetap memberikan pengaruh pada hasil belajar matematika siswa. Orang tua/wali dan guru dapat melakukan upaya mengembangkan dan meningkatkan efikasi diri untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa. Penelitian menghasilkan kesimpulan bahwa terdapat pengaruh positif efikasi diri terhadap hasil belajar matematika siswa kelas V SD Negeri Se-Kecamatan Kebumen Kabupaten Kebumen tahun ajaran 2022/2023.

 

Kata kunci: efikasi diri, hasil belajar matematika, sekolah dasar

×
Penulis Utama : Indah Setiyani
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7119118
Tahun : 2023
Judul : PENGARUH EFIKASI DIRI TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI SEKECAMATAN KEBUMEN KABUPATEN KEBUMEN TAHUN AJARAN 2022/2023
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : efikasi diri, hasil belajar matematika, sekolah dasar
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Rokhmaniyah, M.Pd.
2. Ratna Hidayah, S.Pd, M.Pd.
Penguji : 1. Drs. Wahyudi, M.Pd.
2. Drs. Ngatman, M.Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.