Penulis Utama : Yogi Bagus Dwi Cahyono
NIM / NIP : K7119281
×

Yogi Bagus Dwi Cahyono. K7119281. ANALISIS KETERAMPILAN BERCERITA PESERTA DIDIK KELAS III SDN MANGKUBUMEN KIDUL No. 16 SURAKARTA. Skripsi, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta. Mei 2023.
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keterampilan bercerita berbantuan kartu bergambar peserta didik kelas III SDN Mangkubumen Kidul No. 16 Surakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Partisipan penelitian ini adalah 10 peseerta didik SDN Mangkubumen Kidul No. 16 Surakarta. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis data kualitatif model Miles dan Huberman yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Prosedur penelitian ini meliputi tahap penelitian pendahuluan, tahap pengembangan desain penelitian, tahap pelaksanaan penelitian, dan tahap penulisan laporan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peserta didik memiliki keterampilan yang baik dalam bercerita dari berbagai aspek bercerita, walaupun terdapat beberapa peserta didik yang menunjukkan hasil keterampilan bercerita yang kurang maskimal dengan persentase nilai menurun atau cenderung tidak ada peningkatan karena beberapa sebab seperti kurangnya rasa percaya diri, keaktifan atau antusias yang rendah serta keterbatasan dalam mengembangkan ide bercerita. Penggunaan kartu bergambar dalam penelitian ini mampu membantu peserta didik dalam merangsang daya pikirnya yang dibuktikan dengan beberapa penelitian yang relevan. Penelitian ini diharapkan dapat digunakan untuk mengetahui bagaimana keterampilan bercerita peserta didik kelas III SDN Mangkubumen Kidul No.16 Surakarta. 

Kata Kunci : Keterampilan bercerita, kartu bergambar

×
Penulis Utama : Yogi Bagus Dwi Cahyono
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : K7119281
Tahun : 2023
Judul : Analisis Keterampilan Bercerita Peserta Didik Kelas III SDN Mangkubumen Kidul No. 16 Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2023
Program Studi : S-1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Keterampilan bercerita, kartu bergambar
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Dr. Riyadi, M.Si
2. Hadiyah, S.Pd., M.Pd
Penguji : 1. Dr. Idam Ragil Widianto Atmojo, S.Pd., M.Si
2. Dra. Siti Isitiyati, M.Pd
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.