Penulis Utama : Algiyan Eko Prasetya
NIM / NIP : S031608001
×

Media pembelajaran merupakan salah satu komponen dalam pembelajaran. Penggunaan media pembelajaran seharusnya dapat membantu siswa dalam memahami materi. Namun dalam kenyataanya, masih terdapat media pembelajaran yang belum sesuai dengan kebutuhan guru dan siswa. Oleh karena itu, sangat dibutuhkan pengembangan media pembelajaran yang sesuai dengan kebutuhan.
Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (R&D) dengan prosedur penelitian dan pengambangan Sukmadinata. Terdiri dari tiga tahap penelitian yaitu tahap studi pendahuluan, tahap pengembangan, dan tahap pengujian. Tahap pendahuluan bertujuan untuk mengetaui keadaan media pembelajara matematika di kelas V Sekolah Dasar dan menganalisis kebutuhan media pembelajaran. Tahap pengembangan dimulai dari menyusun desain awal, validasi produk kepada ahli media dan ahli materi. Peneliti melakukan uji coba terbatas di kelas V SDN Joglo dengan subjek sebanyak 36 siswa. Kemudian dilanjutkan dengan uji coba luas di SDN Serengan 2 dan SDN Sampangan dengan jumlah subjek sebanyak 49 siswa. Data yang diperoleh bersumber dari guru, siswa, dan dokumentasi. Uji efektifitas penerapan produk pada SDN Bratan 1 sebagai kelompok eksperimen dan SDN Puwodiningratan sebagai kelompok kontrol. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, angket, dan test (pretest dan posttest). Uji efektiftas produk menggunakan uji-t. Waktu pelaksanaan penelitian pada periode Februari – Juni 2019.
Hasil rerata validasi ahli media diperoleh skor 4,69 dan rerata validasi ahli materi diperoleh skor 4,56. Hasil rerata penilaian produk pada uji coba terbatas adalah 4,42, sedangkan pada uji coba luas mendapatkan nilai 3,90. Hasil uji-t diperoleh tobs = 7,863  > ttabel = 2,042, sehingga dapat disimpulkan bahwa H0 ditolak, artinya multimedia interaktif berbasis inkuiri dapat meningktkan kemampuan memecahkan masalah matematika materi bangun ruang siswa kelas V sekolah dasar. Hasil pengujian effect size juga menunjukkan bahwa multimedia interaktif mempunyai pengaruh yang tinggi untuk meningkatkan kemampuan memecahlan masalah matematika materi bangun ruang siswa kelas V sekolah dasar di Kota Surakarta.

×
Penulis Utama : Algiyan Eko Prasetya
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : S031608001
Tahun : 2021
Judul : Pengembangan Multimedia Interaktif Berbasis Inkuiri untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Siswa pada Materi Bangun Ruang Kelas V Sekolah Dasar di Surakarta
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. KIP - 2021
Program Studi : S-2 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : penelitian dan pengembangan; multimedia interaktif; kemampuan memecahkan masalah matematika; sekolah dasar
Jenis Dokumen : Tesis
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Prof. Dr. St. Y. Slamet, M.Pd.
2. Dr. Budi Usodo, M.Pd.
Penguji : 1. Dr. Sri Marmoah, S.Pd., M.Pd.
2. Dr. Sandra Bayu Kurniawan, M.Pd.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. KIP
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.