Penulis Utama : Farasheila Sabrina
NIM / NIP : I0119065
×

Proyek konstruksi jembatan beton merupakan proyek pembangunan infrastruktur dengan kecelakaan kerja terbanyak. Kecelakaan kerja pada proyek konstruksi dapat berdampak pada produktivitas dan pencapaian tujuan proyek. Cara yang dapat dilakukan untuk mencegah terjadinya kecelakaan kerja yaitu manajemen K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) dengan mempertimbangkan standar dan ketentuan yang berlaku dan resmi, serta patuh terhadap peraturan undang-undang yang ditetapkan oleh Pemerintah. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui potensi risiko yang mendominasi serta upaya pengendalian dan penanggulangan risiko kecelakaan kerja dominan yang terkait dengan proyek jembatan beton.

Metode analisis penelitian ini menggunakan metode semi-kuantitatif deskriptif. Penelitian ini mengklasifikasikan potensi risiko yang terkait dengan proyek jembatan ke dalam kategori risiko tinggi, sedang, dan rendah berdasarkan standar Australia/New Zealand Standard (AS/NZS) 4360:2004. Metode pengumpulan data analisis kuantitatif melalui sebaran kuesioner dan metode pengumpulan data kualitatif melalui wawancara dengan pakar ahli manajemen risiko.

Hasil analisis risiko dominan pada penelitian ini yaitu risiko kecelakaan kerja pada saat pekerjaan pengukuran kerangka kontrol vertikal dan horizontal pada pekerjaan persiapan, risiko kecelakaan kerja pada saat pekerjaan fondasi pada pekerjaan struktur bawah jembatan, dan risiko kecelakaan kerja pada saat pekerjaan pemasangan girder pada pekerjaan struktur atas jembatan. Cara pencegahan risiko dominan yaitu dengan menggunakan alat pelindung diri (APD). Cara penanganan risiko dominan yaitu dengan membuat standar operasional prosedur (SOP).

×
Penulis Utama : Farasheila Sabrina
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : I0119065
Tahun : 2023
Judul : ANALISIS MANAJEMEN RISIKO DAMPAK KECELAKAAN KERJA PADA PROYEK KONSTRUKSI JEMBATAN BETON DENGAN STANDAR AS/NZS 4360:2004
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Teknik - 2023
Program Studi : S-1 Teknik Sipil
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : indeks risiko, jembatan, kecelakaan kerja, manajemen risiko
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Widi Hartono, S.T., M.T.
Penguji : 1. Dr. Dewi Handayani, S.T., M.T.
2. Dr. Galuh Chrismaningwang, S.T., M.T.
3. Kholis Hapsari Pratiwi S.T., M.T., M.Sc.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Teknik
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.