Penulis Utama | : | Isna Safira |
NIM / NIP | : | K4217039 |
Pokok permasalahan dalam penelitian kualitatif ini adalah tindak tutur direktif yang digunakan dalam kegiatan bertutur. Pendekatan yang digunakan sebagai teori dasar dalam penyusunan penelitian adalah pendekatan pragmatik. Data dalam penelitian ini adalah dialog dalam wacana rubrik Glanggang Remaja: Wacan Bocah, sedangkan sumber data berasal dari majalah Panjebar Semangat dan hasil wawancara. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui bentuk kalimat, dan fungsi tindak tutur direktif yang terdapat dalam pembabakan alur wacana naratif rubrik Glanggang Remaja: Wacan Bocah majalah Panjebar Semangat, serta membuktikan kerelevansian wacana naratif tersebut jika dijadikan sebagai alternatif bahan ajar di Sekolah Menengah Pertama. Perolehan data pada penelitian ini yang pertama berasal dari majalah berupa tindak tutur dalam wacana naratif rubrik Glanggang Remaja: Wacan Bocah majalah Panjebar Semangat edisi Oktober – November 2020. Sedangkan perolehan data kedua, berasal dari kegiatan wawancara dengan guru bahasa Jawa, siswa, dan ahli bahasa yang menghasilkan data berupa hasil wawancara. Uji validitas data dalam penelitian ini menggunakan teknik triangulasi sumber data dan triangulasi teori. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini mengacu pada teknik analisis data induktif kualitatif. Teknik tersebut terdiri dari analisis domain, analisis taksonomi, analisis komponensial, dan analisis tema budaya.
Semua metode penelitian tersebut menghasilkan kesimpulan akhir pada penelitiaan ini. Kesimpulan tersebut antara lain: 1) Bentuk kalimat dan fungsi tindak tutur direktif dalam wacana naratif rubrik Glanggang Remaja: Wacan Bocah majalah Panjebar Semangat edisi Oktober – November 2020 yaitu meminta, meminta dengan sangat, memberi perintah, menuntut, melarang, menganjurkan, dan memohon yang diklasifikasikan berdasarkan pembabagan alur; 2) Bentuk kalimat dan fungsi tindak tutur direktif dalam wacana naratif rubrik Glanggang Remaja: Wacan Bocah majalah Panjebar Semangat relevan untuk dijadikan sebagai alternatif bahan ajar pada KD menelaah dan menangkap isi dialog dalam pembelajaran Bahasa Jawa di Sekolah Menengah Pertama.
Kata kunci: tindak tutur direktif, majalah Panjebar Semangat, alternatif bahan ajar
Penulis Utama | : | Isna Safira |
Penulis Tambahan | : | - |
NIM / NIP | : | K4217039 |
Tahun | : | 2021 |
Judul | : | Analisis Tindak Tutur Direktif Wacana Rubrik Glanggang Remaja: Wacan Bocah dalam Majalah Panjebar Semangat dan Relevansinya Sebagai Bahan Ajar Sekolah Menengah Pertama |
Edisi | : | |
Imprint | : | Surakarta - Fak. KIP - 2021 |
Program Studi | : | S-1 Pendidikan Sastra Jawa |
Kolasi | : | |
Sumber | : | UNS-Fak. KIP-K4217039 |
Kata Kunci | : | |
Jenis Dokumen | : | Skripsi |
ISSN | : | |
ISBN | : | |
Link DOI / Jurnal | : | - |
Status | : | Public |
Pembimbing | : |
1. Budi Waluyo, S.S., M.Pd. 2. Favorita Kurwidaria, S.S., M.Hum. |
Penguji | : | |
Catatan Umum | : | Lamp unpublish |
Fakultas | : | Fak. KIP |
Halaman Awal | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
---|---|---|
Halaman Cover | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB I | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB II | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB III | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB IV | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB V | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
BAB Tambahan | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Daftar Pustaka | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |
Lampiran | : | Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download. |