Penulis Utama : Octavia Tundjung Mentari
NIM / NIP : B0416042
×

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) kondisi umum wilayah Yogyakarta tahun 1894-1930, (2) perkembangan perdagangan opium di Yogyakarta tahun 1894-1930, (3) pengaruh perdagangan opium di Yogyakarta tahun 1894-1930. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian sejarah dengan mengacu pada empat tahapan penelitian yaitu: heuristik merupakan langkah awal dalam pengumpulan sumber, kritik sumber yaitu tahap menganalisis keaslian sumber, interpretasi data yaitu menganalisis data-data yang telah dikumpulkan, dan historiografi yaitu penulisan dari hasil interpretasi data.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perdagangan opium di Yogyakarta tahun 1894-1930 dipengaruhi oleh kondisi wilayah seperti kondisi geografis, demografis, sosial, dan ekonomi. Perdagangan opium di Yogyakarta telah menggunakan dua sistem kebijakan perdagangan, sistem tersebut adalah sistem opiumpacht dan opiumregie. Sistem opiumpacht di Yogyakarta berlangsung pada tahun 1894-1902. Pada sistem opiumpacht diperlukan pachter yang telah dipilih dalam sistem lelang. Pelaksanaan lelang opium dilakukan 3 kali selama periode 1894-1902 karena sistem pacht mulai diganti dengan sistem regie. Pengenalan sistem regie telah dilakukan pada tahun 1901, namun sistem pacht juga masih tetap dilaksanakan. Sistem opiumregie di Yogyakarta resmi berlangsung pada tahun 1903-1930. Pada sistem opiumregie telah dikontrol penuh oleh pemerintah kolonial dibawah Departement van Financien melalui Dienst Der Opiumregie. Monopoli opium yang dilakukan pemerintah kolonial menyebabkan semakin luasnya persebaran penggunaan opium di Yogyakarta, namun di sisi lain opium menjadi pemasukkan besar kas negara.

Kesimpulan yang dapat diambil adalah penerapan sistem perdagangan opium di Yogyakarta telah mengalami transisi dari opiumpacht ke opiumregie yang menyebabkan peredaran dan konsumsi opium makin meluas. Dari perdagangan opium tersebut , pemerintah kolonial memperoleh keuntungan bagi pendapatan kas negara di wilayah Yogyakarta

×
Penulis Utama : Octavia Tundjung Mentari
Penulis Tambahan : -
NIM / NIP : B0416042
Tahun : 2023
Judul : Perdagangan Opium di Yogyakarta Tahun 1894-1930
Edisi :
Imprint : Surakarta - Fak. Ilmu Budaya - 2023
Program Studi : S-1 Ilmu Sejarah
Kolasi :
Sumber :
Kata Kunci : Perdagangan, Opium, Opiumpacht, Opiumregie, Yogyakarta
Jenis Dokumen : Skripsi
ISSN :
ISBN :
Link DOI / Jurnal : -
Status : Public
Pembimbing : 1. Tiwuk Kusuma Hastuti, S.S., M. Hum.
2. Insiwi Febriary Setiasih, S.S., M. A.
Penguji : 1. Drs. Tundjung Wahadi Sutirto, M. Si.
2. Umi Yuliati, S.S., M. Hum.
Catatan Umum :
Fakultas : Fak. Ilmu Budaya
×
Halaman Awal : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Halaman Cover : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB I : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB II : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB III : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB IV : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB V : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
BAB Tambahan : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Daftar Pustaka : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.
Lampiran : Harus menjadi member dan login terlebih dahulu untuk bisa download.